10 Rekomendasi Lembaga Kursus Komputer Terbaik di Makassar Agar Mampu Bersaing Dalam Dunia IT

Salah satu cara agar memiliki ketrampilan tambahan yang dibutuhkan dunia kerja dalam waktu singkat adalah dengan mengikuti kursus. Bidang komputer dan desain grafis merupakan program yang banyak diikuti dan dibutuhkan industri saat ini.

Rekomendasi lembaga kursus di wilayah Makassar ini adalah rujukan terbaik bagi semua kalangan untuk menambah pengalaman, pengetahuan, dan ketrampilan tentang komputer dan sejenisnya agar mampu bersaing dan berpeluang untuk sukses di zaman teknologi informasi.

Berikut daftar dan ulasan singkatnya!

1. PTC indonesia❤️

  • Alamat: Jln A. P. Pettarani VII No. 22B, Tamamaung, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan
  • Map: KlikDiSini
  • Jam Buka: 09.00–22.00 WITA (Setiap Hari)
  • No Telp: 0853 9425 2941
  • Whatsapp: 0853 9425 2941
  • Biaya Mulai: Rp1.350.000

PTC berdiri pada tahun 2017 sebagai perusahaan yang bergerak di bidang pelatihan komputer tentang Ms. Office, desain grafis, AutoCAD, web developer, pemrograman, arsitektur, SPSS, digital marketing, akuntansi, hingga bahasa Inggris.

Pelayanannya sangat baik, mulai dari admin hingga tutornya yang mampu menyampaikan materi dengan mudah untuk dipahami. Cocok bagi kaum milenial yang ingin menambah skill. Fasilitasnya juga lengkap dan nyaman.

Pilihan kelasnya ada reguler, privat, online, dan korporat. Pendaftaran dan informasi lainnya dapat dibaca pada website ptcindonesia.com. Promo dan update kelas kursusnya dapat dilihat pada akun FB @ptcindonesia.

2. YPA Handayani❤️

  • Alamat: Jln Andi Tonro No.11 C, Pa’baeng-Baeng, Kec. Tamalate, Kota Makassar, Sulawesi Selatan
  • Map: KlikDiSini
  • Jam Buka: 08.00–22.00 WITA (Senin sampai Sabtu. Minggu tutup)
  • No Telp: 0411 836 275
  • Whatsapp: 0852 4425 6750

Yayasan Pendidikan Alifuddin Handayani atau lebih dikenal dengan nama YPA Handayani adalah lembaga pendidikan nonformal yang melayani jasa kursus komputer, bahasa Inggris, mengemudi mobil, menjahit, dan teknisi handphone.

Kursus komputer yang ditawarkan adalah Ms. Windows, Ms. Office, desain grafis, dan teknisi komputer. Jadwal kelasnya tersedia pagi, sore, dan malam. Lokasinya di samping Hotel Permata sehingga mudah ditemukan dan diakses.

3. Widyaloka❤️

  • Alamat: Jln Urip Sumoharjo No. 125, Karuwisi Utara, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan
  • Map: KlikDiSini
  • Jam Buka: 08.00–21.30 WITA (Senin sampai Jumat); 08.00–16.00 WITA (Sabtu. Minggu tutup)
  • No Telp: 0411 448 023
  • Whatsapp: 0853 4251 8792
Lanjut:  Tempat Kursus Komputer Favorit di Bandar Lampung Agar Mudah Mendapat Kerja Yang Kamu Inginkan

Fokus lembaga Widyaloka adalah membentuk sumber daya manusia berbasis komputer. Lembaga ini mulai beroperasi di Makassar mulai tahun 1989. Selain pendidikan profesi di bidang airlines, Widyaloka juga menyediakan pendidikan ketrampilan komputer.

Kelas ketrampilan yang disediakan adalah computer essential, technical, administrative, multimedia design & animation, website, programming, dan computer technician & networking. Di sini juga membuka kursus financial, language, marketing, HR, dan personal development.

Setelah menyelesaikan seluruh materi dalam kelas, setiap siswa akan mendapatkan sertifikat kompetensi. Info selengkapnya dapat disimak pada website widyalokanet.com.

4. El Matra❤️

  • Alamat: Komplek Perumahan Pegawai Unhas, Jln Sastra Raya Blok K No. 11, Antang, Kec. Manggala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan
  • Map: KlikDiSini
  • Jam Buka: 08.00–18.00 WITA (Senin sampai Sabtu. Minggu tutup)
  • No Telp: 0813 5526 7901
  • Whatsapp: 0813 5526 7901
  • Biaya Mulai: Rp250.000

El Matra berpengalaman selama lebih dari 13 tahun dalam bidang pendidikan kursus dan pelatihan kerja. Materi yang diajarkan diantaranya adalah aplikasi perkantoran, desain grafis, desain teknik, teknisi komputer dan jaringan, desain web, dan bahasa Inggris.

Lembaga ini juga menyediakan pembelajaran tentang digital marketing. Mentornya profesional dan kompeten di bidangnya. Kualitas materi yang disampaikan sangat bagus serta mudah dipahami dan dipraktekkan. Fasilitasnya juga lengkap dan suasananya nyaman.

Profil El Matra dapat dibaca pada website andimappudji.wixsite.com/lembaga-pendidikan-el-matra. Update program dan pendaftarannya tersedia di akun IG @el.matra dan FB @Lemdik.ELMATRA.

5. Screenesia❤️

  • Alamat: Jln Pengayoman, Makassar Ruko Mirah, Pasar Segar, Pandang, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan
  • Map: KlikDiSini
  • Jam Buka: 16.00–21.00 WITA (Minggu sampai Kamis dan Sabtu. Jumat tutup)
  • No Telp: 0857 7455 5481
  • Whatsapp: 0857 7455 5481
  • Biaya Mulai: Rp650.000

Screenesia merupakan tempat kursus komputer dan multimedia nomor 1 di Makassar. Kelas yang disediakan, mulai dari desain grafis, website master, digital marketing, AutoCAD, dan SketchUp. Materinya juga lengkap, dari basic desain grafis hingga video editing.

Mentornya highly competent dan profesional di bidangnya. Fasilitasnya lengkap dalam mendukung suasana belajar. Harganya sangat terjangkau. Recommended buat yang mau menambah skill di bidang grafis.

Lanjut:  10 Rekomendasi Lembaga Kursus Komputer Terpercaya di Wilayah Surabaya, Yang Mana Favoritmu?

Informasi selengkapnya tentang pendaftaran, jadwal kursus, dan berbagai keuntungan lainnya dapat disimak pada website screenesia.com, IG dan FB @screenesia.

6. Inixindo Makassar❤️

  • Alamat: Jln Nikel I Blok A22 No.18, Balla Parang, Kec. Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan
  • Map: KlikDiSini
  • Jam Buka: 08.00–17.00 WITA (Senin sampai Jumat. Sabtu dan Minggu tutup)
  • No Telp: 0411 445 944
  • Whatsapp: 0811 445 944

Inixindo Makassar merupakan salah satu lembaga terbaik untuk training komputer dan memperoleh sertifikasi teknologi informasi level nasional dan internasional. Sertifikasi yang diberikan meliputi security, networking, database, dan programming.

Materinya lengkap, mulai dari network infrastructure, web application development, mobile application development, operating system, IT security, data center infrastructure, virtualization, office application, IT management, database and information, hardware, dan cloud.

Pengajarnya handal dan berpengalaman yang melalui proses seleksi dan kualifikasi dengan ketat. Materinya juga berdasarkan praktek penerapan teknologi sehingga mudah dipahami. Info selengkapnya dapat disimak pada inixindomakassar.id.

Kepoin juga akun IG dan FB @inixindomakassar untuk info terbaru kursus yang diselenggarakan dan jadwalnya.

7. LeanSkill.com❤️

  • Alamat: Jln Mapala Raya Blok A2 No. 3C, Tidung, Kec. Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan
  • Map: KlikDiSini
  • Jam Buka: 09.00 – 21.00 WITA (Setiap Hari)
  • No Telp: 0821 8716 4364
  • Whatsapp: 0821 8716 4364

LeanSkill.com ruang belajar dan mengajar secara online maupun offline bagi kreator dan innovatir di bidang IT melalui video maupun belajar bersama. Materi yang ditawarkan adalah tentang bisnis, pemrograman, digital marketing, fotografi, animasi, desain, dan masih banyak lagi.

Melalui belajar online, semua orang dapat belajar dimanapun dan kapanpun. Tempat offlinenya memiliki fasilitas yang lengkap, ada coffee corner-nya juga lho! Asik buat nongkrong dan membangun komunitas untuk memulai perusahaan start up.

Tertarik?

8. Insanetworking❤️

  • Alamat: Jln Tamangapa Raya 3 No. 24C, Bangkala, Kec. Manggala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan
  • Map: KlikDiSini
  • Jam Buka: 13.00–18.00 WITA (Senin sampai Jumat); 10.00–20.00 WITA (Sabtu dan Minggu)
  • No Telp: 0411 894 8338
  • Whatsapp: 0411 894 8338
  • Biaya Mulai: Rp2.500.000

Bagi yang ingin belajar atau mendalami tentang jaringan komputer, Insanetworking adalah pilihan tepat. Lembaga training dan IT solution yang berdiri sejak tahun 2016 ini menyediakan kursus dan pelatihan singkat tentang mikrotik dan Cisco.

Lanjut:  Daftar Lembaga Kursus Komputer di Jakarta Yang Kompeten Dalam Menghasilkan Tenaga IT Profesional

Materinya sangat menarik dan mudah dipahami, sangat cocok bagi mahasiswa dan umum yang ingin fokus tentang jaringan komputer. Harganya murah namun kualitasnya tidak murahan. Info jadwal pelatihan dan pendaftarannya dapat disimak pada akun IG @insanetworking.

9. Bampimedia❤️

  • Alamat: Jln Bumi Karsa No.9, Masale, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan
  • Map: KlikDiSini
  • Jam Buka: 24 Jam (Setiap Hari)
  • No Telp: 0896 9530 9913, 0822 9656 9339
  • Whatsapp: 0896 9530 9913, 0822 9656 9339

Bampimedia adalah tempat belajar komputer untuk pemula yang bagus. Materi yang diajarkan adalah Ms. Office serta web designer & programming. Metode belajarnya dilakukan secara online dan tersedia video tutorial yang bisa ditonton untuk belajar secara otodidak.

Penjelasannya mudah dipahami dan diikuti. Jam belajarnya pun fleksibel dan bisa disesuaikan dengan kesibukan siswa. Biayanya terjangkau dan bisa dinego lho! Berminat? Kunjungi situs bampimedia.com atau hubuni nomor kontak yang tersedia untuk info selengkapnya.

10. My CAD Design❤️

  • Alamat: Jln Batara Bira VI, Baddoka, Kec. Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan
  • Map: KlikDiSini
  • Jam Buka: 24 Jam (Setiap Hari)
  • No Telp: 0895 3366 20360
  • Whatsapp: 0895 3366 20360

My CAD Design sangat tepat dijadikan tempat belajar terbaik bagi yang ingin fokus menggunakan aplikasi AutoCAD. Lembaga ini menyediakan jasa les AutoCAD secara online maupun private.

Cara penyajian pembelajarannya sangat mudah dipahami dan mentornya sangat sabar dan telaten dalam mengajar agar siswanya bisa mengikuti dan memahami materi yang disampaikan. Biaya kursus dan cara pendaftarannya dapat ditanyakan langsung via telpon atau WA.

Kursus komputer makassar ptc indonesia di aliah biaya handayani terbaik wilayah tempat widyaloka yang bagus paling kota nama pusat cari daftar excavator it profesional sulawesi selatan mahardika les sertifikat mataram microsoft excel
Sumber: cckitcentre.org.sg

error: Content is protected !!