Platinum Hotel Jogja, Akomodasi Bintang 4 Yang Memiliki Banyak Fasilitas Untuk Kenyamanan Para Tamu

Alamat: Jl. Raya Solo – Yogyakarta No. 28, Sambelegi Kidul, Maguwoharjo, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
Map: Klik Disini
No. Telp: (0274) 2802228
Whatsapp: 0811-5938-228
Website: http://www.platinumhotelindonesia.com/platinum/yogyakarta/home
Instagram: @platinumadisucipto

Review Singkat❤️

foto by: @platinumadisucipto

Yogyakarta adalah sebuah kota yang memiliki banyak pilihan akomodasi. Salah satu akomodasi yg bisa kamu jadikan tempat menginap adalah Platinum Hotel Jogja.

Platinum Hotel adalah sebuah hotel bintang empat di Jalan Raya Solo – Yogyakarta No. 28, Kabupaten Sleman. Letaknya hanya 3 menit saja dari Bandara Adisucipto Yogyakarta.

Sebagai salah satu hotel bintang empat, Platinum memberikan kenyamanan bagi para tamu yang datang untuk menginap. Fasilitasnya pun juga beragam.

Tidak hanya untuk wisatawan rekreasi, buat kamu yang berkunjung untuk tujuan bisnis hotel ini juga sangat cocok. Sebab, ada berbagai fasilitas ruang rapat yg bisa digunakan.

Daftar Harga Kamar❤️

Platinum Hotel Jogja memiliki beberapa tipe kamar yang bisa kamu pesan jika ingin menginap. Setiap tipe kamar memiliki keunikannya masing-masing.

Berikut ini merupakan daftar harga per malam dari setiap tipe kamar yang ada di Platinum Hotel Jogja. Jika kamu ingin menginap, pastikan untuk cek terlebih dahulu harga terbarunya ya.

  • Deluxe Twin: Rp. 549.000 (tanpa makan pagi) dan Rp. 629.000 (termasuk makan pagi)
  • Deluxe Double: Rp. Rp. 649.000 (tanpa makan pagi) dan Rp. 729.000 (termasuk makan pagi)
  • Executive Suite: Rp. 1.529.000 (termasuk makan pagi)

Dari daftar atas, ada dua tiga tipe kamar di hotel ini. Untuk tipe Deluxe terbagi menjadi dua macam yaitu Double dan Twin. Sementara itu, tipe tertinggi adalah Executive Suite.

foto by: @platinumadisucipto

Hal yg membedakan Deluxe Twin dan Double adalah tipe kasurnya. Tipe Twin difasilitasi dua ranjang single yang terpisah, sementara tipe Double memiliki satu ranjang luas.

Luas kamar tipe Deluxe adalah 32 meter persegi. Fasilitas lain yg bisa kamu nikmati di dalam kamar adalah televisi, pendingin ruangan, air mineral, alat pembuat teh dan kopi, brankas, dan meja kerja.

Lanjut:  D'Kayon Hotel Jogja, Penginapan Bintang Dua Yang Unik dan Letaknya di Tengah Kota

Kamar mandinya dilengkapi shower dan hair dryer untuk mengeringkan rambut. Kamu juga akan mendapatkan handuk dan aneka amenities untuk mandi.

Tipe kamar yang paling mahal adalah Executive Suite. Luas kamar ini mencapai 55 meter persegi dan difasilitasi satu kasur besar.

foto by: @platinumadisucipto

Berbeda dengan tipe Deluxe, kamar Executive Suite juga dilengkapi ruang tamu kecil di dalamnya. Ada beberapa sofa yg bisa digunakan untuk duduk-duduk.

foto by: @platinumadisucipto

Selain itu, kamar mandinya juga dilengkapi bathtub dan shower yg terpisah. Tamu yang menginap di sini juga difasilitasi bathrobe di kamar mandinya.

Harga kamar untuk tipe Executive Suite sudah termasuk sarapan pagi buat dua orang. Sementara itu, untuk tipe Deluxe, kamu bisa memilih antara room only atau with breakfast.

Restoran❤️

foto by: @platinumadisucipto

Menginap di Platinum Hotel Jogja kurang lengkap rasanya jika kamu tidak mencoba untuk makan di restorannya. Kamu tidak perlu khawatir, sebab Platinum Hotel Jogja punya beberapa restoran untuk mengatasi rasa laparmu.

foto by: @platinumadisucipto

Salah satu tempat makan yang ada di Platinum adalah Palladium Restaurant. Restoran ini merupakan tempat untuk makan pagi, siang, dan juga malam.

Untuk makan pagi, kamu bisa menikmati aneka menu prasmanan. Pilihan menu yg disediakan sangat bervariasi dari cita rasa khas Nusantara, Asia, hingga barat.

Kamu ingin cari tempat untuk bersosialisasi dengan teman-teman? Barium Bar & Lounge adalah pilihan yang tepat di Platinum Hotel Jogja. Tempat ini buka dari jam 10 pagi hingga 11 malam.

Di Barium Bar & Lounge, kamu bisa menikmati aneka sajian minuman serta makanan ringan sambil berkumpul dengan teman-teman. Ada koneksi internet yg lancar dan dapat dinikmati oleh para tamu!

foto by: @platinumadisucipto

Ingin menikmati momen matahari terbenam dari atas ketinggian? The Infinity Sky Bar merupakan salah satu pilihan yg paling tepat. Di sana, kamu bisa menikmati aneka sajian koktail dan minuman anggur.

Buat kamu yg ingin menikmati aneka minuman anggur dan bir, ada Wine Cellar di lobby hotel ini. Kualitas anggur yang dijual tidak kalah enak!

Lanjut:  Cari Resort Dikelilingi Danau? The Westlake Resort Jogja Bisa Menjadi Pilihan Yang Tepat dan Bagus!

Fasilitas Yang Ada❤️

Ada beberapa fasilitas yg bisa dinikmati oleh para tamu yang menginap di Platinum Hotel Jogja supaya tidak merasa bosan. Beberapa fasilitasnya meliputi kolam renang, pusat kebugaran, dan spa.

gambar by: @platinumadisucipto

Berenang merupakan salah satu ide yang bagus untuk dilakukan saat menginap di hotel ini. Kolam renang infinity Platinum Hotel Jogja menghadap ke pemandangan kota yg indah.

Kamu bisa berenang saat pagi sebelum beraktivitas maupun sore hari setelah seharian di luar. Jika kamu tidak ingin berenang, di pinggir kolam juga terdapat kursi santai untuk duduk-duduk sambil menikmati suasana.

Tidak hanya itu saja, kamu pun bisa menikmati sajian minuman segar dan makanan ringan sambil bersantai di pinggir kolam renang.

Fasilitas kolam renang bisa digunakan oleh tamu hotel secara gratis. Sementara itu, untuk tamu dari luar hotel juga bisa, namun kamu perlu membayar sebesar Rp. 60.000 yang termasuk tiket masuk serta kudapan dan minuman.

Selain itu, Platinum Hotel Jogja juga punya Kalimaya Spa & Wellness. Di tempat ini, kamu bisa menikmati layanan spa dan pijat untuk memulihkan badan dari rasa pegal.

foto by: @platinumadisucipto

Untuk kamu yg ingin tetap menjaga badan agar tetap fit saat liburan, Platinum Hotel Jogja juga memiliki pusat kebugaran. Ada banyak alat yang bisa digunakan untuk berolahraga.

Pusat kebugaran bisa digunakan secara gratis oleh tamu hotel. Buat pengunjung lain juga bisa menggunakan pusat kebugaran ini dan tersedia layanan membership berbayar.

MICE dan Wedding❤️

foto by: @platinumadisucipto

Buat kamu yg ingin mengadakan acara, Platinum Hotel Jogja juga bisa menjadi pilihan tempat yang tepat. Sebab, hotel ini menyediakan beberapa ruangannya.

Untuk acara berskala besar, ada Golden Ballroom yang bisa mengakomodir hingga 1.000 tamu. Tidak ada pilar di dalamnya sehingga cocok untuk kamu yg ingin mengadakan pameran, pesta pernikahan, dan seminar.

Selain itu, ada Titanium Meeting Room yg lebih cocok untuk acara berskala kecil. Ruangan ini bisa dibagi menjadi tiga yang lebih kecil atau satu yang besar.

Lanjut:  Intip Keseruan Perayaan Tahun Baru di Kawasan Prambanan, Penuh Dengan Gemerlap Cahaya

Jika kamu ingin mengadakan acara pernikahan, Platinum Hotel Jogja menyediakan paketnya. Harga paket pernikahan mulai dari Rp. 28.000.000 per 120 pax.

Rute Menuju Lokasi❤️

Kini, pasti kamu penasaran kan dengan rute menuju ke Platinum Hotel Jogja? Sesuai dengan namanya, akomodasi bintang empat ini terletak di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.

Bagi para wisatawan dari luar provinsi, kamu bisa menuju ke Yogyakarta terlebih dahulu. Silahkan naik pesawat, kereta api, travel, bus, atau mobil pribadi.

Setibanya di Jogja, kamu bisa langsung menuju ke hotel ini dengan menggunakan taksi konvensional atau online jika tidak membawa kendaraan pribadi. Hotelnya cukup mudah ditemukan, jadi jangan khawatir ya.

Tempat Terkenal di Sekitar❤️

Di sekitar Platinum Hotel Jogja, ada banyak tempat makan yang bisa kamu jadikan sebagai referensi untuk kulineran, baik yg tradisional maupun kekinian.

Buat kamu yg ingin bermain golf, hotel ini juga dekat dengan Padang Golf Adisucipto. Lapangannya bisa kamu gunakan secara berbayar ya.

Selain itu, jika kamu ingin wisata sejarah, ada Candi Sambisari yang letaknya tidak jauh dari hotel. Candi Sambisari merupakan situs bersejarah dari agama hindu.

Pilihan tempat lain untuk wisata sejarah adalah Museum Dirgantara. Museum ini digagaskan oleh TNI AU dan berisi barang bersejarah.


error: Content is protected !!