10 Rekomendasi Toko Kain Terbaik di Purwokerto Jika Sedang Ingin Beli Katun Kiloan Atau Bahan Lainnya

Berbicara tentang Purwokerto, bukan hanya tentang kulinernya saja, di kota ini juga turut hadir sejumlah toko kain yang siap untuk memenuhi segala macam keperluan sandang.

Mencari toko kain di Purwokerto dan sekitarnya, terbilang sangat mudah. Kendati begitu, kamu wajib untuk tahu bagaimana cara memilih produk yang baik agar hasil akhirnya nanti memuaskan.

Sebab dengan menggunakan kain yang bagus dalam membuat pakaian, pastinya akan menghasilkan produk-produk yang memuaskan dan sesuai harapan.

Nah, untuk kamu masyarakat Purwokerto yang ingin memperoleh kain berkualitas baik, berikut kami berikan daftar toko kain terpercaya dan terdekat, lengkap dengan alamat, jam buka serta nomor telepon.

1. Makmur Djaya❤️

  • Alamat: Jln. Jatiwinangun No.48, Jatiwinangun, Purwokerto Lor, Kec. Purwokerto Timur, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53114
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Senin-Sabtu (08.30-16.30)
  • No.Telp/HP: (0281) 6571003

Daftar pertama ada Toko Bahan Kaos Makmur Djaya yang juga menjadi toko yang cukup banyak diminati oleh para tailor atau pengusaha sablon di Purwokerto karena jual kain bahan dengan banyak pilihan.

Pasalnya, ini adalah toko bahan kaos yang komplit dengan kualitas wahid. Tak sedikit pelanggan yang mengatakan puas dengan pelayanannya.

Yang paling pentingnya lagi, harganya murah. Bagi kamu yang punya usaha konveksi, Toko Bahan Kaos Makmur Djaya ini wajib dijadikan sebagai mitra kerja.

2. Laris Manis Textile❤️

  • Alamat: Jln. Perintis Kemerdekaan No. 19-20, Karangpucung, Kongsen, Purwokerto Kulon, Kec. Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53142
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (08.00-17.00)
  • No.Telp/HP: (0281) 637926

Laris Manis Textile adalah salah satu toko kain terlengkap di Purwokerto yang memiliki banyak sekali peminat dan bahkan kerap menjadi tujuan utama para pelaku usaha garment atau jahit.

Bagaimana tidak, koleksi kain yang ditawarkan oleh Laris Manis Textile ini semuanya berkualitas, harganya pun relatif murah, bisa beli secara eceran maupun grosir.

Lanjut:  Mau Beli Batik Harga Grosir? Coba 10 Rekomendasi Toko Kain Terlengkap di Wilayah Balikpapan Ini

Berdasarkan review, Laris Manis Textile ini memiliki pelayanan yang bagus dan kooperatif. Recommended untuk kamu yang membutuhkan beragam jenis kain seperti katun, batik, brokat, tenun, dll.

3. Toko Textile Daerah❤️

  • Alamat: Ruko Kebondalem, Jln. Jendral Suprapto Ruko A3, Kebondalem, Purwokerto Lor 53114
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Senin-Sabtu (08.00-17.00)
  • No.Telp/HP: (0281) 637480

Toko Textile Daerah adalah perusahaan yang bergerak dibidang penjualan berbagai macam kain seperti batik, bahan seragam sekolah, sprei, gorden, blacu, mori, drill, rayon, katun jepang, katun motif, sifon, oxford, ero, tille, brukat, dll.

Pelayanan yang baik adalah menjadi salah satu prioritas utama Toko Textile Daerah disamping kualitas produk dan harga yang terjamin. Dengan segala keunggulan itu, tak heran jika store satu ini selalu ramai pengunjung.

4. Jodo Tekstil❤️

  • Alamat: Jln. Jend. Soedirman Sawangan No.212, Sawangan, Kedungwuluh, Purwokerto Barat, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53131
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Senin-Sabtu (09.00-18.00) Minggu (09.00-17.00)
  • No.Telp/HP: (0281) 636762

Selanjutnya ada Jodo Tekstil berada di jalan Jend. Soedirman Sawangan No.212, Sawangan, Kedungwuluh, Purwokerto Barat, yang juga merupakan toko kain terlengkap.

Menurut review, Jodo Tekstil adalah toko yang menjual berbagai macam bahan kain untuk semua jenis acara mulai dari katun, seprei, kanvas, sofa, kursi, tas, gorden, dll.

Keunggulan Jodo Tekstil adalah variannya banyak, harga kompetitif, belanja banyak makin murah, desain dan bahan berkualitas, pelayanan ramah, dll. Selain melayani secara offline store ini juga memiliki lapak online di kanal belanja Tokopedia.

5. Toko Kain Fathi Collection❤️

  • Alamat: Gg. Dahlia Jln. Pasir Muncang, RT.3/RW.4, Pasirmuncang Tengah, Pasirmuncang, Purwokerto Barat, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53137
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Sabtu-Kamis (08.00-17.00)
  • No.Telp/HP: 0896-6648-5341
  • Whatsapp: 0896-6648-5341

Fathi Collection adalah sebuah pusat grosir yang menjual berbagai macam kain dengan beragam motif. Tak hanya itu, ada juga dijual brokat, kebaya, batik, songket, selendang, dll.

Lanjut:  Sedang Cari Bahan Kain di Wilayah Madiun Jawa Timur, Ini Dia Rekomendasi Toko Pilihannya

Ngomongin soal harga, Fathi Collection adalah salah satu yang termurah di Purwokerto. Toko ini melayani baik secara grosir maupun eceran. Tak hanya masyarakat umum, berbagai instansi, sekolah dan perusahaan yang memilih store tersebut untuk mendapatkan bahan kain.

6. Toko Bahan Dunia Baru❤️

  • Alamat: Jln. Mangunjaya, Cigrobak, Purwokerto Lor, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53114
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Sabtu-Kamis (08.30-17.00)
  • No.Telp/HP: (0281) 6576806

Grosir satu ini pun termasuk salah satu toko kain murah dan lengkap yang terletak di jalan Mangunjaya, Cigrobak, Kec. Purwokerto Timur. Pilihannya yang beragam, membuatnya kerap dituju banyak orang, terutama mereka yang memiliki usaha konveksi.

Nah, di toko ini tersedia berbagai jenis kain bahan kaos yang lengkap. Meski tempatnya tidak besar, namun kualitas produknya tak perlu diragukan.

Untuk kamu yang sedang mecari bahan kaos, bisa langsung datang ke alamat tokonya, atau bisa telepon ke nomor kontaknya buat tanya ketersedian jenis yang dicari dan sitem penjualannya apakah per meter atau kiloan.

7. Mac Mohan Textile❤️

  • Alamat: Jln. Pasar Wage, Kauman Lama, Purwokerto Lor, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53114
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (08.30-20.00)
  • No.Telp/HP: (0281) 6511385

Bagi masyarakat di Purwokerto dan sekitarnya, pasti sudah tidak asing lagi dengan Toko Mac Mohan Textile, salah satu tempat jual kain murah & lengkap yang melayani berbagai daerah di Indonesia.

Terlepas dari lokasinya yang strategis, mudah untuk dijangkau, koleksinya yang beragam dan berkualitas menjadi alasan mengapa Toko Mac Mohan Textile kerap dijadikan tujuan utama dalam memperoleh kain bermutu.

8. Toko Batik HP❤️

  • Alamat: Jln. DI Panjaitan, Ruko No.1, Kongsen, Purwokerto Kulon, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53141
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Senin-Sabtu (10.00-18.00) Minggu (10.00-15.00)
  • No.Telp/HP: (0281) 633795

Rekomendasi terbaik lainnya yang bisa kamu tuju di Purwokerto adalah Toko Batik HP yang terletak di jalan DI Panjaitan, Kongsen.

Sama seperti namanya, di toko ini kamu bisa membeli berbagai jenis kain batik dengan kualitas yang bagus dan harganya masih relatif murah.

Lanjut:  Mau Cari Grosir Tenun dan Kanvas? Coba 10 Daftar Toko Kain di Kota Banjarmasin Yang Recommended Ini

Untuk yang tertarik belanja disini, boleh datang langsung ke toko. Atau jika ingin sekedar tanya-tanya, silahkan langsung hubungi ke nomor telepon tertera di atas.

9. Batik Benang Raja❤️

  • Alamat: Jln. Brigjen. Katamso No.41, Kauman Lama, Purwokerto Lor, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53114
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (09.00-21.00)
  • No.Telp/HP: (0281) 6571537

Berbagai macam motif batik dari daerah-daerah di Indonesia telah dihasilkan oleh home industri ini. Batik Benang Raja juga menyediakan batik cap & batik tulis untuk memenuhi kebutuhan pelanggan.

Batik Benang Raja menawarkan produknya dengan harga yang sangat terjangkau dan kualitas yang terjamin karena pelanggan adalah tangan pertama, langsung dari home industri mereka. Itulah mengapa slogannya “eceran & grosir harga pabrik”.

10. Toko Lim❤️

  • Alamat: Jln. Jend. Soedirman No.297, Sokanegara, Kec. Purwokerto Timur, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53115
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Senin-Sabtu (09.00-19.40) Minggu (09.00-12.30)
  • No.Telp/HP: (0281) 635962

Tidak seperti Textile Berkah yang minim informasi, Toko Lim sendiri adalah toko tekstil terlengkap lainnya di Purwokerto. Jenis kain yang tersedia disini, antara lain ada katun, parasut, satin, spandeks, crepe, dryfit, taslan, polo, rib, diadora, peles, hyget dan masih banyak lagi.

Terlepas dari koleksinya yang lengkap, Toko Lim juga memiliki tempat belanja yang nyaman dengan dilengkapi area parkir memadai.

Foto By m.apdut.com

Sudah tau kan mana saja rekomendasi toko kain terbaik di Purwokerto? Dari daftar diatas, kamu sudah punya pilihan ingin belanja kebutuhan garment dimana?


error: Content is protected !!