5 Daftar Pilihan Rental Sewa Kamera di Daerah Lampung Harga Murah; DSLR, GoPro dan Underwater

Indonesia adalah negara yang tidak akan pernah habis soal wisata. Selalu saja ada yang baru dan mengagumkan. Termasuk dengan wilayah Lampung yang semakin hari, semakin aduhai saja.

Hal ini pun diiringi dengan semakin banyaknya tempat persewaan kamera yang tumbuh dengan sendirinya. Rental-rental di Lampung menghadirkan berbagai jenis kamera yang mumpuni. Mereka seakan mengerti bagaimana kebutuhan pasar saat ini.

Berikut ini, adalah tempat persewaan kamera yang berada di Lampung, berikut dengan harga dan alamat daerahnya.

1. DSLR Camera Rental❤️

Alamat: Way Dadi, Sukarame, Kota Bandar Lampung, Provinsi Lampung 35136
Jam Buka: 09:30 – 22:30
Telepon/Hp: 0895 8013 34856

Mau sewa kamera jenis apa pun ada di tempat ini. Dengan harga yang murah dan juga bersahabat mulai dari 70 ribu rupiah. Syaratnya pun cukup mudah dengan KTP/SIM dan dengan STNK motor.

Tidak hanya menyewakan kamera saja, ada pula lensa dengan kualitas yang sangat terjamin. Tempat ini benar-benar memprioritaskan kualitas diatas segalanya. Hanya saja, wisatawan harus berhati-hati.

Jika, terjadi kerusakan sedikit pun atau pun kehilangan barang maka, wisatawan harus mengganti rugi dengan harga yang sudah ditentukan oleh pihak dslr camera rental.

2. Sewakameraku.com❤️

Alamat: Jl. Narada No.02, Jaga Baya I, Way Halim, Kota Bandar Lampung, Provinsi Lampung 35132
Jam Buka: 08:00 – 17:00
Telepon/Hp: (0721) 5600509

Bisa dibilang tempat ini adalah rumahnya kamera karena, segala jenisnya ada dan lengkap. Bahkan, ada pula lensa dengan kualitas terjamin. Tidak hanya DSLR saja, ada pula Gopro seri terbaru dan action cam.

Lanjut:  9 Informasi Penting Yang Tidak Boleh Dilewatkan Sebelum Pergi Ke Pulau Pahawang Lampung

Dilihat dari segi harga tidak terlalu mahal mulai dari 60ribu per 12 jam, dan 90ribu per 24 jam. Beda tipe kamera beda pula harganya. Persyaratannya cukup mudah hanya menunjukkan KTP/SIM yang masih berlaku.

Hanya saja, harus warga Bandar Lampung. Luar kota tidak bisa menyewa dan harus diwakilkan oleh keluarga yang memiliki KTP Bandar Lampung. Kemudian, mengisi formulir yang diberikan oleh pegawai. Cukup rumit memang.

Tetapi, sesuai dengan kualitas kamera yang mampu menghasilkan gambar yang jernih. Pas bagi para traveller yang selalu mengedepankan media sosial. Bila masih ada yang perlu ditanyakan bisa berkunjung ke website atau menelpon langsung.

3. Sewa Kamera Lampung❤️

Alamat: Gg Tunas no.8, Gedong Air, Tj. Karang Bar, Kota Bandar Lampung, Provinsi Lampung 35117
Jam Buka: 24 jam
Telepon/Hp: 0896 0292 5092

Inilah tempat sewa yang buka selama 24 jam. Artinya saat malam hari pun tempat ini masih melayani wisatawan yang ingin menyewa. Hanya saja, perlu janjian terlebih dahulu, sebelum datang ke tempat ini.

Berbagai macam jenis kamera bisa di sewa dengan harga mulai dari 80 ribu rupiah. Mulai dari jenis Canon, Nikon, Mirrorless. Persyaratan yang mudah dan pelayanan yang cepat tanpa ribet.

Tempat ini pun juga menyediakan lensa tele yang bisa disewa. Lensa ini akan mempertajam hasil foto wisatawan semua hingga wajah akan terlihat semakin cantik.

4. Lampungsewa.com❤️

Alamat: Jl. Sisingamangaraja, Gedong Air, Tj Karang Bar, Kota Bandar Lampung, Provinsi Lampung 35151
Jam Buka: 24 jam
Telepon/Hp: 0852 7927 1244

Tempat ini memang berdekatan dengan Sewa Kamera Lampung. Hanya saja di Lampungsewa.com tidak hanya kamera saja. Melainkan, ada beberapa macam seperti mic, proyektor, dan handycam.

Lanjut:  Pantai Wartawan di Lampung Selatan

Jenis kamera yang ditawarkan pun beragam mulai dari dslr, underwater, action cam dengan harga mulai dari 60ribu per hari. Cukup murah bukan?

5. Permata Kamera (Sewa Kamera Metro)❤️

Alamat: Jl. Kerinci 1 no.44, Yoso Rejo, Metro Timur, kota Metro, Lampung 34112
Jam Buka: 06:00 – 21:00
Telepon/Hp: 0812 8698 8645

Inilah tempat persewaan kamera di Kota Metro lampung. Dengan harga yang cukup bersahabat. Membuat kamera mirrorless dengan lensa kit bisa digunakan untuk mengabadikan setiap momen saat berwisata.

Ada pula xiaomi yi cam yang dibandrol dengan harga 40 ribuan per 24 jam. 30 ribuan per 12 jam. Sudah lengkap dengan kelengkapannya seperti memory, Charger, battery 2 buah. Dan bisa juga COD.

Persyaratannya pun cukup mudah dan cepat. Dengan kualitas yang oke, dirasa tempat ini memang layak untuk dipercaya sebagai persewaan kamera no.1.


Satu pemikiran pada “5 Daftar Pilihan Rental Sewa Kamera di Daerah Lampung Harga Murah; DSLR, GoPro dan Underwater”

  1. Saya ingin Nyewa kamera ka…tetapi saya lokasi nya Dekat Perbatasan Lampung Selatan Dan Lokasi rumah saya Di Dekat Kantor pertanian Tapi saya Scroll kebawah ga ada yg sesuai Lokasi yg dekat:(

    Balas

Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!