10 Daftar Pilihan Rental Sewa Kamera dan Lensa di Daerah Solo, Harga Murah Mulai 30 Ribuan

Memiliki hobi didunia fotografi akan sangat memuaskan rasanya ketika foto yang kita ambil disukai oleh banyak orang.

Namun untuk mendapatkan gambar yang bisa disukai banyak orang hanya dapat diambil apabila menggunakan sebuah peralatan fotografi seperti kamera digital karena benda tersebut sudah dilengkapi dengan lensa berkualitas.

Untuk memilikinya, dibutuhkan modal yang cukup besar. Oleh karena faktor ini, ada baiknya Anda memanfaatkan penyedia jasa sewa kamera.

Selain menghindari pengeluaran besar, harga sewa yang ditawarkan oleh penyedia jasa juga sangat murah dan tersedia banyak kamera pilihan.

Sebagai referensi untuk Anda yang sedang liburan di kota Solo, berikut daftar tempat rental kamera dan lensa harganya murah di tahun 2024.

1. Titik Fokus❤️

Alamat: Jln. Padmanegoro No. 05, Gajahan RT. 04 RW. 01 Surakarta, Solo, Jawa Tengah
Jam Buka: 08.00 – 22.00
Telepoon/HP: 0852 9025 9016

Ingin mendapatkan gambar yang bagus untuk dokumentasi Anda tapi tidak memiliki kamera foto digital atau DSLR karena harganya mahal?

Kini Anda dapat menggunakan jasa Titik Fokus, salah satu tempat penyewaan kamera terbaik, terlengkap dan terpercaya dibeberapa kota di Indonesia seperti Jogjakarta, Bandung, Surabaya, Semarang, Malang dan salah satunya adalah Solo.

Di Titik Fokus, Anda dapat mengeluarkan budget kecil dibawah 50 ribuan saja untuk mendapatkan Xiaomi Yi dengan durasi waktu 12 sampai 24 jam.

Jika ingin yang lebih bagus lagi, mereka juga sudah menyediakan Gopro ataupun DSLR berkualitas dengan harga sewa sekitar 50 ribu sampai ratusan ribu perharinya.

Namun sebelum menyewa unit mereka, ada baiknya Anda mendaftar dulu ya sebagai anggota untuk mendapatkan potongan harga nantinya.

Untuk pemesanan Anda bisa menghubungi nomor telepon diatas ya atau bisa juga melalui akun line mereka @rdp0770d

Lanjut:  Menyelami Indahnya Wisata Religi Masjid Agung Demak

2. Sewa Kamera Solo❤️

Alamat: Jln. Guruh no. 38, Ngasinan, Jebres, Solo
Jam buka: 24 Jam
Telepon/HP: 0857 2813 9809, 0823 2658 0293

Buat para pemula yang ingin belajar fotografi, suka jalan – jalan atau piknik, touring dan butuh dokumentasi tetapi belum ada budget untuk membeli kamera baru?
Sewa kamera Solo hadir untuk melayani Anda dalam mengatasi masalah diatas, mereka menyediakan peralatan foto dan video seperti DSLR, Action Cam, Handycam dan lensa dengan harga sangat terjangkau.

Untuk mendapatkan DSLR berkualitas seperti Canon dengan 3 hingga 1 digit, tentunya dibutuhkan modal tapi tidak mahal. Harga sewanya sekitar 75 ribu sampai 140 perhari sudah dilengkapi lensa Kit standar, baterai, carger, memori dan tas.

Nah, bagi Anda yang sedang berulang tahun dan ingin mendokumentasikannya ada diskon 25% dan jika menyewa 2 hari diberi bonus pemakaian 1 hari.

Untuk info lebih jelasnya bisa kunjungi situs mereka di kamerasoloraya.com atau WA dengan menggunakan nomor diatas ya.

3. Global Gadget Solo❤️

Alamat: Perum Kaplingan Regency No. B5 RT. 01 RW. 20, Jebres, Solo
Jam Buka: 09.00 – 15.00
Telepon.HP: 0856 4744 4403

Perusahaan jasa yang berdiri tahun 2011 ini menyediakan peralatan multimedia untuk area pelayananya yaitu di Surakarta.

Harga sewa DSLR mereka cukup terjangkau yaitu hanya 100 ribuan perhari, Anda sudah dapat menghasilkan gambar sempurna dengan tipe Canon.

Dan jika menyewa selama 2 hari, akan diberikan pemakaian secara cuma – Cuma atau gratis selama sehari tetapi harus dibulan yang sama ya. Selain harga murah, syaratnya juga mudah, Anda hanya menyediakan 1 kartu identitas dan 1 dokumen sebagai jaminan.

4. Rekam Solo❤️

Alamat: Jln. Gunung Kawi III No. 20, Surakarta
Jam Buka: 07.00 – 19.00
Telepon/HP: 0897 5036 000

Di Rekam Solo sudah tersedia banyak jenis kamera untuk disewakan dan Anda dapat memilih kesukaan dan menyesuaikan dengan kantong Anda.

Harga sewanya sangat murah, Anda hanya perlu mengeluarkan isi dompet minimal 70 ribu rupiah perhari sudah dapat kamera dan lensa kit.

Lanjut:  7 Bukti Bila Pantai Menganti Kebumen Adalah Hawainya Indonesia

Biar tidak kehabisan stok sebaiknya di kasih uang muka dulu ya, pemesanan bisa melalui WA atau bisa juga langsung mengunjungi gerai dari Rekam.

5. Rental Camera Solo❤️

Jam Buka: 24 Jam
Telepon/HP: 0857 2551 2803, 0896 5838 0001, 0857 2834 5580

Bagi yang ingin mengabadikan momen penting, baik liburan, kegiatan organisasi, prewedding atau dokumentasi, jangan ragu – ragu ya menghubungi nomor diatas untuk menyewa kamera digital biasa atau DSLR.

Rental ini melayani penyewaan untuk area Solo raya dengan harga sangat terjangkau sesuai dengan kantong mahasiswa. Cukup mengeluarkan budget mulai 90 ribu perharinya dan jika ingin mingguan lebih hemat lagi hanya bayar 400 ribu saja.

6. Blitz Rental❤️

Alamat: Solo, Jateng
Jam Buka: 24 Jam
Telepon/HP: 0898 0152 010

Mau dapat paket murah sewa kamera dan promo besar – besaran? Jawabannya ada disini, Blitz Rental, salah satu rental kamera terbaik di kota Solo.

Untuk bulan agustus 2024 ini jangan sampai kelewatan ya, karena mereka memberikan promo sewa 1 hari gratis 1 hari tetapi paket ini belum termasuk aksesoris dan lensa tambahan.

Bagi Anda yang menyukai Yi Cam, harga sewa disini termasuk murah juga yaitu hanya 30 ribu saja perharinya.

Jika ingin info mengenai paket promo lainnya, langsung saja ya hubungi nomor WA diatas atau bisa dari BBM D0E0127D, Line @anggerap_

7. Persewaan Kamera DSLR❤️

Alamat: Jln. Pundungrejo, RT. 04 RW. 01, Jati, Jaten
Jam Buka: 24 Jam
Telepon/HP: 0813 3414 8746, 0856 2525 136

Suka Hunting foto atau Anda seorang traveler dan senang mendokumentasikan setiap moment perjalanan wisata tapi belum punya kamera?

Jangan khawatir, tempat penyewaan ini menyediakan berbagai peralatan foto dengan bermacam – macam merk lengkap beserta aksesorisnya.

Cukup membayar tarif sewa seharga 100 anda sudah dapat menyewa DSLR baik itu Canon maupun Nikon.

Lanjut:  Nyaman dan Mewah, Ini Dia 10 Villa Private Pool di Jawa Tengah Harga Mulai Dari Rp800.000 Per Malam

8. Yi – Rent Studio❤️

Alamat: Jln. Tentara Pelajar, Tegal Kuniran, Jebres, Solo
Jam Buka: Tutup 21.10
Telepon/HP: 0857 2867 8050

Sebenarnya Yi – Rent ini adalah seorang fotografer yang melayani jasa foto untuk berbagai acara namun kini mereka juga sudah menyewakan kamera, lensa dan perlengkapan fotografi lainnya.

Karena tempat penyewaan ini merupakan studio foto, sudah pasti banyak jenis kamera berkualitas yang disediakan dan harga penyewaannya juga sangat murah.

Mengeluarkan budget kecil untuk mendapatkan hasil gambar yang bagus hanya bisa didapatkan di tempat penyewaan ini. Cukup dengan modal Rp. 60.000 perhari sudah bisa mendapatkan DSLR berkualitas.

Dan setiap melakukan pemesanan di Yi – Rent, Anda akan mendapatkan potongan harga sebesar 20 %. Reservasinya hanya bisa melalui whatsapp saja ya.

9. Blessing Kamera❤️

Telepon/HP: 0812 1503 3588

Makin lama penyewaan, harga juga akan semakin murah? Blessing kamera solusinya, mereka memberikan pelayanan terbaik bagi Anda dengan tarif terjangkau dan kamera high class.

Di tempat penyewaan ini tersedia beberapa jenis seperti Xiaomi Yi underwater dan GoPro hero 3, lensa serta aksesorisnya.

10. Rental Kamera Kartasura❤️

Jam Buka: 24 Jam
Telepon/HP: 0896 4396 0564

Jika ingin menyewa kamera dengan harga murah, tempat ini menjadi referensi yang tepat buat Anda. Paket sewa sudah termasuk carger, baterai, lensa, efek, filter dan kartu memori.

Untuk pemesanannya bisa melalui WA dengan nomor 0896 4396 0564 atau line @dinashari. Penyedia jasa sewa kamera ini juga melayani sistem COD ya.


2 pemikiran pada “10 Daftar Pilihan Rental Sewa Kamera dan Lensa di Daerah Solo, Harga Murah Mulai 30 Ribuan”

  1. Ada satu rental kamera di solo yang lumayan lengkap dan harganya murah namanya Kamera Bersama Solo. Bisa dicek nama instagramnnya juga @kamerabersamasolo dan nama websitenya kamerabersamasolo.com. Soalnya di list di atas belum ada.

    Balas

Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!