10 Rekomendasi Tempat Beli HP iPhone di Malang Yang Harganya Murah dan Bisa Kamu Kunjungi

Malang adalah kota terbesar kedua di Provinsi Jawa Timur setelah Surabaya. Dari tahun ke tahun, Kota ini terus mengalami pertumbuhan penduduk.

Sebagai salah satu kota yang cukup besar dengan jumlah penduduk yang banyak, angka pengguna ponsel pintar di Malang tentu cukup tinggi.

Hal ini pun membuka peluang yang bagus bagi para brand untuk memiliki toko ponsel pintar atau menjual produknya di Kota ini.

Salah satu brand ponsel pintar yang bisa dibeli adalah iPhone. Ada banyak toko iPhone yang bisa kamu datangi lho di kota ini. Apa saja toko iPhone yang bisa kamu datangi beserta lokasinya?

1. Platinum Gadget❤️

Alamat: Ruko Soekarno Hatta Indah A17, Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur
Map: Klik Disini
Jam Buka: 10.00 – 21.00 (Setiap Hari)
No. Telp/Whatsapp: 0811-247-347
Instagram: https://www.instagram.com/platinum.malang/?hl=id
Website: https://iphonemalang.id/

Platinum Gadget adalah salah satu toko yang bisa kamu kunjungi untuk membeli aneka seri iPhone di Kota Malang. Ada berbagai seri dan warna iPhone yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan atau keinginan masing-masing.

Selain itu, kamu juga bisa membeli aneka produk Apple lainnya di toko ini seperti Airpods, Apple Watch, iPad, hingga berbagai aksesoris seperti casing.

Jika kamu belum sempat bepergian, toko ini menyediakan layanan untuk belanja secara online lewat Tokopedia dan Shoppee. Kalo mau liat daftar harganya, silahkan langsung ke situs resminya ya!

2. Story-i❤️

Alamat: Mall Olympic Garden, Jl. Kawi No. 20, Kauman, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Jawa Timur
Map: Klik Disini
Jam Buka: 10.00 – 22.00 (Setiap Hari)
No. Telp: (0341) 363115
Instagram: https://www.instagram.com/storyi_malang/?hl=id
Website: http://www.story-i.com/

Story-i merupakan salah satu reseller iPhone yang resmi di Indonesia. Cabangnya sudah tersebar di berbagai kota dan salah satunya terletak di Malang.

Tidak hanya iPhone saja, kamu juga bisa membeli aneka produk Apple lainnya di toko ini seperti iPad, Macbook, Apple Watch, Macbook, iMac, dan masih banyak lagi.

Lanjut:  10 Rekomendasi Toko iPhone di Pekanbaru dan Adakah Yang Pernah Kamu Kunjungi?

Buat kamu yang gak pengen ketinggalan promo dari toko ini dan mau liat koleksinya, silahkan untuk langsung ke Instagram atau situs resminya ya!

3. iBox❤️

Alamat: Mall Olympic Garden Lantai GF Unit 45A-D, Jl. Kawi No. 44, Gading Kasri, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Jawa Timur
Map: Klik Disini
Jam Buka: 10.00 – 22.00 (Setiap Hari)
No. Telp: (0341) 3018850
Website: https://www.ibox.co.id/

Siapa yang tidak mengenal iBox? Toko yang satu ini pasti sudah tidak asing lagi di telinga sebagian besar masyarakat, terutama para pengguna iPhone dan produk Apple lainnya.

iBox adalah salah satu tempat yang bisa kamu datangi untuk membeli berbagai produk Apple, termasuk iPhone. Ini merupakan toko yang resmi sehingga kualitas produknya sudah tidak perlu diragukan lagi.

Berbagai seri iPhone bisa kamu beli di toko ini, termasuk yang keluaran terbaru. Produk yang kamu beli di toko ini dibekali garansi resmi lho.

4. WikaCell❤️

Alamat: Jl. Soekarno Hatta No. D-505, Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur
Map: Klik Disini
Jam Buka: 09.00 – 20.00 (Setiap Hari)
No. Telp: (0341) 4351103
Whatsapp: 0822-5656-4949
Instagram: https://www.instagram.com/wikacell/?hl=id
Website: https://www.wikacell.com/

Sesuai dengan namanya, WikaCell merupakan salah satu toko yang menjual aneka gadget dari berbagai merk terkenal, termasuk Apple.

Beberapa produk Apple yang bisa kamu beli di toko ini antara lain iPhone, Macbook, iMac, iPad, dan berbagai aksesoris lainnya. Tidak hanya yang baru, kamu juga bisa kok membeli yang bekas atau second.

Jika kamu belum bisa bepergian, toko ini menyediakan layanan untuk belanja secara online lewat situs resminya dan Tokopedia.

5. AppleBit❤️

Alamat: Jl. MT Haryono, Ruko Istana Dinoyo Kav. D10 (Sebrang Mc Donald Dinoyo), Dinoyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur
Map: Klik Disini
Jam Buka: 10.00 – 21.00 (Setiap Hari)
No. Telp: 0856-4855-6102
Instagram: https://www.instagram.com/applebit.id/

Ada lagi nih, salah satu toko yang bisa kamu kunjungi untuk membeli aneka seri iPhone, yaitu AppleBit iPhone Malang. Selain iPhone, kamu juga bisa membeli Macbook di toko ini lho.

Lanjut:  Buat Warga Batam, Yuk Belanja iPhone Resmi Incaranmu di 10 Toko Terpercaya Berikut Ini!

Kalo kamu mau liat koleksi produknya, apalagi keluaran terbaru, silahkan langsung klik akun Instagram resmi mereka ya. Jika ingin belanja secara online, kamu bisa tanya langsung sama mereka.

6. Tripod Cell❤️

Alamat: Ruko Ditas, Kav. 06, Jl. MT. Haryono, Dinoyo, Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur
Map: Klik Disini
Jam Buka: 11.00 – 21.00 (Jumat 14.00 – 21.00, Minggu Tutup)
No. Telp: 0812-3389-3191
Instagram: https://www.instagram.com/tripodcellmalang/

Buat kalian yang tinggal di daerah Dinoyo, Tripod Cell juga bisa jadi salah satu tempat yang bagus untuk membeli aneka seri iPhone lho.

Pilihan iPhone yang bisa kamu beli di toko ini cukup banyak dan kualitasnya tidak kalah bagus. Selain itu, lokasinya pun juga cukup mudah dijangkau.

7. Yohanes Kosek❤️

Alamat: Jl. Setiabudi No. 16B, Klojen, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Jawa Timur
Map: Klik Disini
Jam Buka: 11.00 – 20.00 (Setiap Hari)
No. Telp/Whatsapp: 0899-8333-777 / 0857-7785-7771 / 0815-5552-777
Instagram: https://www.instagram.com/yohaneskosek/

Ada lagi nih, salah satu toko yang bisa kamu kunjungi untuk membeli iPhone di daerah Klojen, Malang. iPhone yang dijual di toko ini adalah barang second, namun masih dalam kondisi bagus lho.

Jika kamu belum bisa bepergian, toko ini menyediakan layanan untuk belanja secara online lewat Tokopedia. Kamu juga bisa kok tanya-tanya lewat Whatsapp resminya!

8. Calosa Store❤️

Alamat: Mall MOG Lantai Atas Area Foodcourt, Jl. Kawi, Kauman, Klojen, Kota Malang, Jawa Timur
Map: Klik Disini
Jam Buka: 10.00 – 21.30 (Setiap Hari)
No. Telp: (0341) 3013333
Whatsapp: 0899-1212-345
Instagram: https://www.instagram.com/calosastore/?hl=id

Selain menjual laptop dan aksesorisnya, Calosa Store juga memiliki berbagai koleksi iPhone yang bisa kamu beli lho. Kamu bisa langsung mencoba ponsel pintar sebelum membelinya di tempat ini lho.

Calosa Store memiliki dua cabang di Malang. Selain yang ada di Mall Olympic Garden, ada juga di Jalan Mayjend Panjaitan. Mereka juga melayani pembelian secara online lewat Tokopedia kok!

9. Tiga Putra Kawi Official❤️

Alamat: Jl. Kawi No. 28, Kauman, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Jawa Timur
Map:
Klik Disini
Jam Buka:
08.00 – 21.00 (Setiap Hari)
No. Telp:
(0341) 327697
Whatsapp:
0811-3004-494
Instagram:
https://www.instagram.com/tigaputra_hp/?hl=id

Lanjut:  Ini Dia 10 Tempat Jasa Service HP iPhone Terbaik di Sidoarjo, Simak Rekomendasi Berikut Ini

Tiga Putra Kawi Official adalah salah satu toko ponsel pintar yang tidak kalah besar di Malang. Cabangnya ada di berbagai tempat dan salah satunya terletak di Jalan Kawi.

Kamu bisa membeli berbagai seri iPhone di tempat ini. Selain secara offline, kamu juga bisa kok beli langsung lewat situs resminya atau Tokopedia.

10. Erafone Mega Store❤️

Alamat: Jl. Soekarno Hatta, Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur
Map: Klik Disini
Jam Buka: 09.30 – 22.00 (Setiap Hari)
No. Telp: 0896-6846-7541

Erafone adalah salah satu toko ponsel pintar yang cukup terkenal di Indonesia. Cabangnya sudah tersebar di berbagai kota dan salah satunya ada di Malang, tepatnya Jalan Soekarno Hatta (Suhat).

Koleksi ponsel pintar yang bisa kamu beli di tempat ini cukup banyak, dari berbagai brand terkenal dan salah satunya adalah iPhone.

Kualitas produk yang dijual di toko ini juga bagus. Tidak hanya itu saja, lokasinya pun strategis karena terletak di pinggir jalan raya.

Toko iphone resmi di malang murah jual bekas hp konter hdc kota tempat beli second se xr 11 4 5s 5 6s 6 7 rekomendasi aksesoris kepanjen penjual area bypass baru mog plaza suhat xs 8
foto by: appleinsider.com

Itulah beberapa pilihan toko iPhone yang bisa kamu datangi di Malang. Terbukti kan, jumlahnya ada banyak dan tidak kalah dari kota lain?

Buat kamu yang mau ganti iPhone atau membeli salah satu produk Apple, silahkan datangi salah satu toko di atas ya! Tidak ada salahnya kok, melihat-lihat terlebih dahulu.


Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!