10 Rekomendasi Toko Pertanian di Wilayah Denpasar Yang Murah dan Memiliki Produk Lengkap

Kegiatan bercocok tanam memiliki prospek bisnis yang bagus dan dapat dikembangkan sebagai kawasan agrowisata. Kuncinya adalah perawatan tanaman dan pengelolaan lahan yang tepat. Sehingga selalu produktif dan hasilnya memuaskan sesuai selera pasar.

Toko pertanian di wilayah Denpasar ini adalah rekomendasi yang bagus bagi petani dan penghobi berkebun untuk mengembangkan kegiatannya. Agar menghasilkan tanaman yang sehat dan hasilnya berkualitas.

Berikut daftar dan ulasan singkatnya!

1. UD Semangat Tani❤️

Alamat: Jl. Nangka Utara No.282, Tonja, Kec. Denpasar Utara, Kota Denpasar, Bali
Map: KlikDiSini
Jam Buka: 08.30–18.00 WITA (Senin sampai Sabtu); 08.30–13.30 WITA (Minggu)
No Telp: 0897 634 9931
Whatsapp: 0897 634 9931, 0857 9983 1697

UD Semangat Tani adalah tempat belanja kebutuhan bertanam yang bagus, terutama bagi yang hobi berkebun. Produk berkualitas yang dijual, diantaranya benih, pupuk, pot, obat-obatan, peralatan, hingga perlengkapan hidroponik.

Variasi barang lumayan lengkap dan harganya bersahabat. Pelayanannya cepat dan responsif. Selain offline, lapak ini juga tersedia secara online di marketplace Tokopedia untuk kemudahan belanja dari rumah. Kunjungi juga FB @semangattanibali untuk info produk terbarunya.

2. CV Flamboyan Jaya 1❤️

Alamat: Jl. Tukad Yeh Aya No. 26A, Renon, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali
Map: KlikDiSini
Jam Buka: 08.30–18.00 WITA (Setiap Hari)
No Telp: 0812 3772 9905
Whatsapp: 0812 3772 9905

Penghobi bercocok tanam dan tanaman hias wajib tahu dan berkunjung ke tempat ini karena peralatan pertaniannya lengkap banget. Produknya antara lain bibit buah dan sayur, pot, dan bermacam pupuk. Harganya bersaing. Lokasinya juga cukup strategis.

3. Cupu Tani❤️

Alamat: Jl. Trengguli No. 39, Penatih, Kec. Denpasar Timur, Kota Denpasar, Bali
Map: KlikDiSini
Jam Buka: 08.00–18.00 WITA (Setiap Hari)
No Telp: 0815 5850 2339, 0812 4671 5747
Whatsapp: 0815 5850 2339, 0812 4671 5747

Lanjut:  Tertarik Mengembangkan Urban Farming? 10 Toko Pertanian di Jogja Ini Bisa Diandalkan Untuk Belanja

Di depan Balai Banjar Tembawu terdapat kios Cupu Tani yang menyediakan perlengkapan bertani dan berkebun. Mulai dari benih, bibit, media tanam, pupuk, obat-obatan, peralatan, dan lain-lain. Katalog produknya dapat dilihat juga di FB Kios Cupu Tani.

4. AstaJaya❤️

Alamat: Jln. Tukad Pakerisan Gang 1A No. 2D/30, Panjer, Kec. Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali
Map: KlikDiSini
Jam Buka: 08.00–17.00 WITA (Senin sampai Sabtu. Minggu tutup)
No Telp: 0877 3201 4945, 0812 3841 9061
Whatsapp: 0877 3201 4945, 0812 3841 9061

Meskipun lokasinya agak masuk ke pelosok di pusat kota dan tempatnya kecil, produk yang dijual di toko AstaJaya lumayan lengkap dan semua ada. Mulai dari benih, media tanam, pot, alat siram, pupuk, herbisida, insektisida, fungisida, dan lain-lain.

Harganya murah dan terjangkau. Pengambilan dalam jumlah banyak dapat harga khusus. Pelayanannya responsif dan ramah. Penjualnya enak diajak konsultasi sampai tuntas tentang pengalaman bercocok tanam. Barang juga bisa diantar ke alamat tujuan.

Toko online tersedia di marketplace Tokopedia dan Shopee.

5. UD Botani❤️

Alamat: Jl. Ahmad Yani Utara No. 445, Peguyangan, Kec. Denpasar Utara, Kota Denpasar, Bali
Map: KlikDiSini
Jam Buka: 07.30–17.00 WITA (Senin sampai Sabtu); 07.30–13.00 WITA (Minggu)
No Telp: 0878 6098 5777
Whatsapp: 0878 6098 5777

UD Botani merupakan salah satu toko pertanian terbaik di Denpasar. Semua kebutuhan tanaman tersedia lengkap, mulai dari bibit unggul, pupuk, median tanam, hingga peralatan dan nutrisi hidroponik.

Harganya lumayan murah. Pelayanannya ramah dan informatif kepada customer, terutama yang tertarik urban farming. Lokasinya dekat kawasan ekowisata Subak Sembung. Katalog produknya dapat dilihat di IG @udbotanibali dan FB UD. Botani.

6. Tria Garden❤️

Alamat: Jl. Hayam Wuruk No. 106H, Sumerta Kelod, Kec. Denpasar Timur, Kota Denpasar, Bali
Map: KlikDiSini
Jam Buka: 08.00–17.30 WITA (Setiap Hari)
No Telp: 0819 4588 9988, 0819 0588 9988
Whatsapp: 0819 4588 9988, 0819 0588 9988

Tria Garden termasuk one stop shopping untuk kebutuhan berkebun. Produk yang disediakan, antara lain pot, bibit tanaman, media tanam, pupuk, polybag, vitamin, hingga perlengkapan hidroponik. Varian dan pilihannya banyak. Bisa juga beli grosiran.

Lanjut:  10 Toko Pertanian Andalan di Samarinda Agar Mendapatkan Hasil Panen Berkualitas dan Produktif

Tria Garden juga melayani pembuatan dan mengurus taman, penjualan air plant (tanaman yang tidak perlu media tanam), dan bonsai. Harganya cukup bersaing. Pelayanannya ramah, informatif, dan penjual mau berbagi ilmu.

Beberapa produknya dapat dilihat di IG dan FB @triagardenbali. Transaksi online dapat dilakukan lewat marketplace Tokopedia Indo Sarana Taman.

7. PT Tohpati Poultry❤️

Alamat: Jl. WR Supratman No. 281, Kesiman Kertalangu, Kec. Denpasar Timur, Kota Denpasar, Bali
Map: KlikDiSini
Jam Buka: 08.00–17.00 WITA (Senin sampai Sabtu); 08.00–13.00 WITA (Minggu)
No Telp: 0361 463 327, 463 328
Whatsapp: 0878 5925 3356

PT Tohpati Poultry, atau biasa dikenal dengan Tohpati PS, adalah toko legendaris yang menjual berbagai macam pakan ternak dan obat-obatan pertanian. Benih dan pupuk tanaman juga tersedia. Kualitas produknya terjamin dan terpercaya.

Harganya terjangkau. Penjual selalu memberikan penjelasan tentang produk dan petunjuk penggunaannya. Lokasinya dekat perempatan arah ke Gianyar. Koleksi produknya dapat dilihat di akun IG @tohpatips.

8. UD Suka Karya❤️

Alamat: Jl. Tukad Yeh Aya No. 219, Renon, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali
Map: KlikDiSini
Jam Buka: 07.30–19.30 WITA (Setiap Hari)
No Telp: 0813 3844 6408
Whatsapp: 0813 3844 6408

Di area Pasar Renon, UD Suka Karya termasuk toko kelontong kebutuhan pertanian terlengkap dan termurah. Barang yang dijual diantaranya bibit, pupuk, pot, hingga sistem hidroponik sederhana dan perlengkapannya. Pakan ternak juga tersedia. Pembelian pupuk bisa eceran.

Harganya bersahabat di kantong. Pelayanannya cepat dan responsif. Cocok dikunjungi bagi yang berprofesi petani maupun penghobi berkebun. Lokasinya di sebelah Timur Pasar Renon.

9. Agro Prima❤️

Alamat: Jalan Patih Nambi No. 8A, Ubung Kaja, Kec. Denpasar Utara, Kota Denpasar, Bali
Map: KlikDiSini
Jam Buka: 07.00–18.00 WITA (Setiap Hari)
No Telp: 0812 3840 968
Whatsapp: 0812 3840 968

Agro Prima adalah tempat yang pas bagi penghobi tanaman untuk mendapatkan perlengkapan dan peralatan bercocok tanam. Karena tempat ini termasuk salah satu pusat belanja beragam pernak-pernik pertanian, seperti benih, pupuk obat, dan kebutuhan hidroponik.

Lanjut:  12 Rekomendasi Toko Pertanian di Kediri Agar Tanaman Selalu Subur dan Hasil Panennya Lebat

Di sini juga menjual aneka pakan ikan dan anjing. Harganya murah dan terjangkau. Karena tokonya sempit, pembeli sebaiknya membuat daftar belanja dulu sebelum datang agar bisa dicarikan oleh penjual.

10. Kebun Karta❤️

Alamat: Jl. Tukad Unda IV Barat No.88, Panjer, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali
Map: KlikDiSini
Jam Buka: 09.00–17.00 WITA (Senin sampai Sabtu. Minggu tutup)
No Telp: 0821 4692 7546
Whatsapp: 0821 4692 7546

Tempat yang sangat direkomendasikan membeli sayur, perlengkapan, dan tempat belajar teknik hidroponik di area Renon adalah Kebun Karta. Kualitasnya super dan harganya murah. Bisa dibeli secara grosir juga.

Penjual ramah dan mau berbagi pengalaman tentang budidaya hidroponik. Segala aktivitas bercocok tanam dan hasil panennya didokumentasikan di akun IG @kebun.karta dan FB @kebunkartabali. Belanja online bisa dilakukan lewat Tokopedia Kebun Karta.

11. Bali Fruit Garden❤️

Alamat: Jl. Kamboja No.15, Dangin Puri Kangin, Kec. Denpasar Utara, Kota Denpasar, Bali
Map: KlikDiSini
Jam Buka: 10.00–18.00 WITA (Senin sampai Jumat); 08.00–19.00 WITA (Sabtu); 08.00–18.00 WITA (Minggu)
No Telp: 0821 4423 1614
Whatsapp: 0821 4423 1614

Bali Fruit Garden menjual berbagai macam tanaman buah, seperti buah asli bali, dalam pot, tanaman indor, herba, vertical garden, serta bibit benih. Tempat ini juga melayani jasa landscape, konsultasi tanaman, serta agrowisata tanaman.

Suasananya nyaman dan asri. Pelayanannya ramah, informatif, serta siap mengantarkan pesanan untuk wilayah Denpasar dan Indonesia. Katalog produknya bisa dilihat pada akun IG @tamanbuahbali.

Sumber: alibaba.com

error: Content is protected !!