10 Warna Jilbab Yang Cocok Dengan Baju Hijau Tua

Agar penampilanmu menarik dan tidak monoton atau bahkan memalukan, kalian harus pandai memadupadankan warna-warna pakaian, termasuk baju dan jilbab. Sebab, ada beberapa warna yang tidak netral sehingga kalian harus pintar-pintar dalam memilih agar menjadi perpaduan yang bagus.

Hijau tua mungkin bukan warna favorit kebanyakan orang, termasuk para hijabers. Hal ini pun membuat pilihan warna hijab buat dipadukan dengan baju hijau sedikit membingungkan. Jadi, sebenarnya warna jilbab apa saja nih yang cocok untuk dipadukan dengan baju hijau tua?

Nah, berikut ini merupakan beberapa warna jilbab yang cocok dengan baju hijau tua. Yuk, simak dulu:

1. Abu-Abu❤️

foto by: womantalk.com

Abu-Abu adalah salah satu warna netral yang cocok dipadukan dengan warna apapun. Memadukan jilbab abu-abu muda dengan baju hijau tua akan menimbulkan kesan minimalis sehingga cocok buat jalan-jalan santai. Selain itu, kalian juga bisa mengenakan hijab silver untuk memperoleh kesan glamor dan cocok untuk pergi ke acara resmi.

2. Hitam❤️

foto by: womantalk.com

Selain abu-abu, hitam juga merupakan salah satu yang bersifat netral sehingga cocok untuk dipadukan dengan hampir semua warna, termasuk hijau tua. Namun, sebaiknya kenakan hijab dengan shade hitam yang pekat. Sebaliknya, buat baju yang dikenakan jangan pilih shade yang terlalu pekat ya agar tidak menimbulkan kesan monoton.

3. Putih❤️

foto by: womantalk.com

Putih juga merupakan warna netral yang bisa dipadukan dengan baju hijau tua lho. Memiliki shade yang terang, putih akan mengimbangi baju yg cenderung gelap. Nah, perpaduan antara terang dan gelap akan membuat penampilan kalian terkesan lebih cerah lho!

Lanjut:  10 Model Baju Yang Lagi Trend Sekarang, Adakah Favoritmu?

4. Pink❤️

foto by: mello.id

Pink yang memiliki karakter terang juga cocok lho dipadukan dengan hijau tua yg cenderung gelap. Perpaduan kedua warna ini akan saling melengkapi satu sama lain sehingga membuat penampilan kalian menjadi cerah dan tidak terkesan monoton. Bisa dicoba nih untuk jalan-jalan santai agar terlihat semakin ceria!

5. Khaki❤️

gambar by: mello.id

Khaki, cokelat muda, atau krem juga merupakan beberapa warna hijab yg cocok untuk dipadukan dengan baju hijau gelap. Sebab, mereka memiliki karakter yg bertolak belakang sehingga akan saling melengkapi satu sama lain dan tidak membuat penampilan kalian monoton. Penampilan ini juga cocok lho untuk kegiatan sehari-hari.

6. Hijau❤️

foto by: womantalk.com

Jilbab dengan warna yg sama pun juga cocok lho apabila dipadukan dengan baju hijau tua. Penampilan ini akan memberikan kesan monokromatik. Sementara itu, tampilan monokromatik tidak pernah ketinggalan jaman sehingga tidak pernah salah untuk memakai jilbab dan baju dengan shade yang sama.

7. Cokelat❤️

foto by: womatalk.com

Jika dibayangkan sekilas, mungkin baju hijau tua tidak cocok jika dipadukan dengan jilbab cokelat. Namun, jika sudah dikenakan seperti yg ada di gambar atas, sepertinya perpaduan dari kedua warna ini bisa membuat penampilan kalian hidup dan tidak monoton ya!

8. Emas❤️

foto by: womantalk.com

Warna emas atau gold juga cocok lho jika dipadukan sama baju hijau gelap, apalagi untuk pergi ke acara formal seperti pesta dan kondangan. Sebab, perpaduan antara emas dan hijau gelap bakal bersifat saling melengkapi dan mengimbangi antara satu sama lain serta tidak membuat penampilan kalian monoton.

9. Kuning❤️

foto by: mello.id

Ada lagi nih, salah satu warna terang yg menimbulkan kesan ceria dan cocok jika dipadukan dengan baju hijau tua, yaitu kuning. Perpaduan hijau tua dan kuning bakal saling melengkapi satu sama lain dan membuat penampilan kalian terkesan lebih hidup, apalagi jika kuningnya cukup terang lho! Cocok kan?

Lanjut:  10 Inspirasi Outfit Hijab Untuk Memadukan Baju Mocca

10. Motif❤️

foto by: womantalk.com

Hijab motif juga cocok lho untuk dipadukan dengan baju hijau gelap. Mereka memiliki karakter yg bertolak belakang sehingga bakal saling melengkapi satu sama lain dan membuat penampilanmu terkesan lebih hidup, apalagi jika kalian menggunakan hijab dengan motif terang. Cocok kan?

Itulah beberapa warna jilbab yg cocok dengan baju hijau gelap. Selamat mencoba berbagai inspirasi gaya di atas ya! Nah, di antara 10 gaya di atas, manakah yg paling kalian suka?


Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!