10 Rekomendasi Tempat Untuk Berbuka Puasa di Jakarta Pusat Bersama Keluarga Maupun Teman

Tinggal di kota metropolitan seperti di Jakarta, artinya kamu tidak perlu pusing lagi mencari dimana tempat yang menjual makanan untuk menu buka puasa.

Sebab, hampir di setiap jalanan di Ibukota terdapat warung kaki lima maupun restoran yang bisa dikunjungi untuk berbuka puasa bersama keluarga.

Hanya saja, tidak semua tempat makan tersebut asyik dan menyajikan hidangan enak. Jadi, mau tidak mau, kamu harus lebih selektif memilihnya.

Nah, buat yang tinggal atau sedang bertandang ke Jakarta Pusat, disana kamu pun bisa menemukan beberapa tempat makan yang enak dan asyik untuk berbuka puasa bersama teman-teman ataupun keluarga.

Supaya tidak bingung saat memilih, JejakPiknik telah merangkum rekomendasi tempat buka puasa di kota Jakarta Pusat yang enak dan cocok buat dikunjungi bersama keluarga.

1. Restoran Garuda Sabang❤️

Foto By @shilfanni_beatrix
  • Alamat: Jl. H. Agus Salim No.59, RT.3/RW.1, Kb. Sirih, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10340
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (08.00-00.00)
  • No.Telp/HP: (021) 3142466

Rekomendasi tempat berbuka puasa di Jakarta Pusat yang pertama adalah Restoran Garuda sabang yang berlokasi di Jl. H. Agus Salim No.59, RT.3/RW.1, Kb. Sirih, Kec. Menteng.

Di restoran ini menyajikan berbagai menu masakan padang seperti rendang, gulai kepala kakap, gulai kikil, dan juga ada gulai otak.

Buat kamu yang ingin berbuka puasa bersama keluarga atau teman, restoran ini menjadi pilihan yang tepat karena selain menunya banyak dan enak, tempatnya juga luas dan nyaman.

2. Plataran Menteng❤️

Foto By @melqoy
  • Alamat: Jl. HOS. Cokroaminoto No.42, RT.6/RW.4, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10350
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (11.00-21.00)
  • No.Telp/HP: (021) 29627771

Selanjutnya ada Plataran Menteng yang berlokasi di Jl. HOS. Cokroaminoto No.42, RT.6/RW.4, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat.

Lanjut:  10 Tempat Buka Puasa Yang Enak di Daerah Tebet Jakarta Selatan, Simak Rekomendasi Berikut Ini

Buat kamu yang ingin berbuka puasa bersama keluarga atau kerabat dengan nuansa mewah, Plataran Menteng menjadi tempat yang tepat. Restoran ini memeiliki interior yang bagus dan berkelas.

Menu di restoran ini adalah masakan khas Indonesia seperti salad jantung pisang, pindang serani, bola-bola cokro, nasi goreng keling, dan orak arik pangsit udang.

Restoran ini juga cocok untuk dijadikan tempat rapat bisnis karena memiliki private room.

3. Warung Nasi Alam Sunda❤️

Foto By @novandatisnadewi27
  • Alamat: Jl. H. Fachrudin No.191, RT.13/RW.7, Kb. Kacang, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat 10250
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (08.00-17.00)
  • No.Telp/HP: 0856-9136-2460
  • Whatsapp: 0856-9136-2460

Kamu lagi mencari warung makan yang murah meriah untuk buka puasa bersama keluarga dan kerabat? Warung Nasi Alam Sunda bisa jadi pilihan tepat buat kamu.

Warung yang menjual masakan khas Sunda ini selalu ramai oleh pembeli, itu bisa terlihat dari antriannya kalo kamu kesini.

Selain ayam goreng masih banyak menu favorit dari warung ini seperti lele goreng, bakwan jagung, bebek kremes, karedok, sampai sambal koreknya yang enak.

Buat kamu yang ingin mampir ke warung ini bisa langsung datang ke Jl. H. Fachrudin No.191, RT.13/RW.7, Kb. Kacang, Kecamatan Tanah Abang.

4. Lara Djonggrang❤️

Foto By @lia.rungkat
  • Alamat: Jl. Teuku Cik Ditiro No.4, RT.3/RW.2, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10350
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Senin-Sabtu (11.00-21.00)
  • No.Telp/HP: (021) 3153252

Rekomendasi tempat buka puasa selanjutnya adalah Lara Djonggrang yang berlokasi di Jl. Teuku Cik Ditiro No.4, RT.3/RW.2, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat.

Resto ini kental budaya etnis jawa dalam sentuhan modern sehingga kamu akan berasa di zaman mataram dengan layanan premium. Pilihan ruang banyak, fine dine berdua, sambil meeting, ruangan VIP, Bar semua ada.

Pilihan menu beragam kuliner nusantara seperti nasi goreng, gado-gado, ayam goreng, sate lilit dan masih banyak lagi.

5. Sentral Al Jazeerah
❤️

Foto By @arieardianr
  • Alamat: Jl. Pramuka No.C23, RW.4, Rawasari, Kec. Cemp. Putih, Jakarta, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10570
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap hari (10.00-23.00)
  • No.Telp/HP: 0877-2010-1960
  • Whatsapp: 0877-2010-1960
Lanjut:  10 Tempat Buka Puasa Terdekat di Bandung Yang Enak dan Pas Buat Keluarga, Simak Daftar Pilihan Ini

Kamu ingin berbuka puasa dengan menu dan konsep seperti sedang berada di Timur Tengah? SENTRAL AL JAZEERAH Restaurant & Café yang berlokasi di Jl. Pramuka No.C23, RW.4, Rawasari adalah pilihan yang tepat.

Resto ini menyediakan masakan Timur Tengah, Shisa Lounge & Mediterranean Terbaik di Jakarta. Biryani, Mandhi, Falafel, Sambosa, Shawarma, Samosa, Maraq, Kebuli, Roti, Maryam, Tabouleh, Manakesh, Baklava, Yughmish, Katayef, Hummus, Mugalgal, Kebab, Samboosa, Luqaimat, Mutabbaq, Kofta, Manakeesh, Yughmish, Kushari, Hummus.

6. Pondok Angkasa Ciganea❤️

Foto By @dwiistanti31
  • Alamat: Jl. Angkasa No.32, RT.10/RW.3, Gn. Sahari Sel., Jakarta Pusat, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10610
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (10.00-22.00)
  • No.Telp/HP: (021) 42876982

Selanjutnya ada Pondok Angkasa Ciganea yang berlokasi di Jl. Angkasa No.32, RT.10/RW.3, Gn. Sahari Sel., Jakarta Pusat.

Restoran masakan nusantara ini juga cocok kamu jadikan tempat buka puasa bersama teman ataupun keluarga, karena selain pilahan menunya yang banyak harganya juga tidak terlalu menguras isi dompet.

Menu favorit resto ini antara lain ikan mas goreng, ayam goreng, cumi saos padang, paru goreng, sayur asem dan masih banyak lagi.

7. Kaum Jakarta❤️

Foto By @rudybun
  • Alamat: Jl. Dr. Kusuma Atmaja No.77, RT.10/RW.4, Menteng, Central Jakarta City, Jakarta 10310
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Senin-Jumat (11.00-21.00) Sabtu-Minggu (08.00-21.00)
  • No.Telp/HP: (021) 22393256

Selanjutnya ada resto mewah yang bisa kamu jadikan tempat berbuka puasa bersama keluarga namanya Kaum Jakarta yang berlokasi di Jl. Dr. Kusuma Atmaja No.77, RT.10/RW.4, Menteng.

Resto yang telah membuka 3 outlet ini menjual berbagai jenis sajian seperti nasi goreng ikan asin, tongseng buntut, mie kuah udang, tahu telur, gurame bumbu kencur, dan masih banyak lagi.

8. Bale Lombok❤️

Foto By @frisman.h24
  • Alamat: Jl. Tanah Abang II No.103, RT.1/RW.1, Cideng, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10150
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (10.00-21.00)
  • No.Telp/HP: (021) 3520677

Kamu ingin buka puasa dengan menu ayam taliwang khas Lombok di Jakarta? Tenang, kamu bisa datang ke Bale Lombok di Jl. Tanah Abang II No.103, RT.1/RW.1, Cideng.

Lanjut:  10 Tempat Buka Puasa Bersama di Yogyakarta Yang Asyik dan Enak, Simak Rekomendasi Berikut Ini

Salain ayam taliwang, resto ini juga memilik menu lain seperti ayam betutu, sop iga, kangkung plecing, bebek goreng dan masih banyak lagi.

9. Madame Delima❤️

Foto By @febrinasugianto
  • Alamat: Jl. RP. Soeroso No.1A, RT.9/RW.5, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10330
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (10.00-23.00)
  • No.Telp/HP: (021) 3102128

Tempat berbuka puasa selanjutnya ada resto mewah di Jl. RP. Soeroso No.1A, RT.9/RW.5, Gondangdia, namanya Madame Delima.

Resto yang memiliki interior mewah dan bangunan yang luas, ini cocok kamu jadikan tempat berbuka puasa bersama keluarga besar. Kamu dan keluarga akan nyaman dan suka menikmati menu makanan disini.

Resto ini menyediakan berbagai jenis menu seperti mie goreng bantul, nasi goreng sambal matah, sop buntut, es kacang dan lain sebagainya.

10. Queen’s Tandoor❤️

gambar By @queenstandoor
  • Alamat: Plaza Permata, Jl. M.H. Thamrin No.Kav. 57, RT.9/RW.5, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10350
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (11.00-21.00)
  • No.Telp/HP: (021) 3903288

Kamu ingin buka puasa bersama dengan keluarga sambil menikmati masakan khas India? Queen’s Tendoor adalah pilihan yang tepat. Resto ini berlokasi di Permata, Jl. M.H. Thamrin No.Kav. 57, RT.9/RW.5, Gondangdia.

Selain menjual olahan khas India seperti garlic naan, mutton biryani, chicken tendoor, resto ini juga menyediakan menu khas Indonesia dan China.

Itulah tadi rekomendasi tempat berbuka puasa di Jakarta Pusat yang JejakPiknik rangkum buat kamu. Semoga bisa membantu kamu dalam menetukan tempat berbuka puasa yang pas bersama keluarga yah.


Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!