Daftar Nama Universitas Negeri Maupun Swasta Yang Terbaik di Bandung Beserta Jurusannya

Bandung adalah salah satu kota yang paling besar di Pulau Jawa sekaligus sebagai ibukota dari Provinsi Jawa Barat. Banyak orang yang merantau ke Bandung untuk memperoleh kehidupan yang lebih baik.

Tidak hanya untuk bekerja saja, banyak mahasiswa yang merantau ke Bandung untuk menempuh pendidikan. Sebab, Bandung merupakan rumah bagi berbagai universitas ternama, baik negeri maupun swasta.

Berikut ini merupakan daftar dari beberapa universitas ternama yang ada di Bandung. Buat kalian yang berniat untuk kuliah di Bandung, yuk simak dulu beberapa pilihan yang tersedia!

1. Institut Teknologi Bandung❤️

foto by: tribunjabarwiki.tribunnews.com

Akreditasi: A
Alamat: Jl. Ganesa No. 10, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
No. Telp: (022) 2580935
Website: www.itb.ac.id
Biaya Kuliah Mulai: Rp. 10.000.000 per semester

Siapa yang tidak kenal dengan kampus ini? Hampir semua orang di Indonesia pasti setidaknya pernah mendengar namanya. Institut Teknologi Bandung adalah salah satu kampus negeri unggulan di Indonesia.

Kampus ini sudah terkenal dari zaman dulu dan telah melahirkan banyak lulusan ternama. Sesuai dengan namanya, kampus ini merupakan tempat yang tepat untuk kamu jika ingin menekuni bidang teknik.

Sebagian besar dari jurusan yang ada di kampus ini berhubungan dengan bidang tersebut seperti teknik mesin, penerbangan, pertanian, bioteknologi, geologi, perminyakan, sipil, lingkungan, industri, kimia, informatika, dan masih banyak lagi.

Selain itu, ada juga fakultas seni rupa dan desain, sekolah farmasi, sekolah bisnis dan manajemen, serta sekolah arsitek, perencanaan, dan pengembangan kebijakan.

2. Universitas Pendidikan Indonesia❤️

foto by: kelaspintar.id

Akreditasi: A
Alamat: Jl. Dr. Setiabudi No. 229, Isola, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
No. Telp: (022) 2013163
Website: www.upi.edu
Biaya Kuliah Mulai: Rp. 4.500.000 per semester

Sesuai dengan namanya, Universitas Pendidikan Indonesia adalah salah satu tempat yang tepat jika kamu berniat untuk menjadi seorang pengajar professional.

Kampus ini sudah terkenal dari sejak lama dan telah melahirkan tenaga pengajar yang berkualitas. Tentu saja, jurusan dan fakultas yang ada di kampus ini berhubungan dengan pendidikan.

Fakultas pendidikan yang ada di kampus ini antara lain olahraga dan kesehatan, ilmu pendidikan, teknologi dan kejuruan, bahasa dan sastra, ekonomi dan bisnis, seni dan desain, matematika dan ilmu pengetahuan alam, dan ilmu pengetahuan sosial.

Tidak hanya program sarjana saja, kampus ini juga menyediakan program pascasarjana. Beberapa jurusan pascasarjana yang bisa diambil meliputi akuntansi, manajemen, keguruan dan pendidikan, sastra dan bahasa daerah, sastra jepang, dan lain-lain.

3. Universitas Padjajaran❤️

foto by: edukasi.okezone.com

Akreditasi: A
Alamat: Jl. Raya Bandung Sumedang KM. 21, Hegarmanah, Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat
Map: Klik Disini
No. Telp: (022) 84288866
Website: www.unpad.ac.id
Biaya Kuliah Mulai: Rp. 8.000.000 per semester

Lanjut:  Inilah Daftar Universitas Terbaik Jika Kamu Ingin Kuliah di Australia, Mana Yang Menyediakan Beasiswa?

Selain ITB, Universitas Padjajaran merupakan salah satu kampus negeri yang cukup terkenal di Jatinangor, Jawa Barat. Meskipun tidak tepat di Bandung, letaknya sangat dekat dengan Bandung Barat.

Sama seperti ITB, Universitas Padjajaran juga telah melahirkan berbagai alumni yang menjadi tokoh penting dan intelektual di negeri ini.

Beberapa fakultas yang ada meliputi pertanian, peternakan, ilmu budaya, hukum, kedokteran, keperawatan, teknik geologi, farmasi, ilmu sosial dan ilmu politik, kedokteran gigi, matematika dan ilmu pengetahuan alam, ilmu komunikasi, ekonomi dan bisnis, psikologi, serta perikanan dan kelautan.

4. Universitas Katolik Parahyangan❤️

foto by: regional.kompas.com

Akreditasi: A
Alamat: Jl. Ciumbuleuit No. 94, Hegarmanah, Kecamatan Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
No. Telp: (022) 204 2004 ext 100114
Website: www.unpar.ac.id
Biaya Kuliah Mulai: Rp. 12.700.000 sampai dengan Rp. 53.700.000

Nah, nama universitas yang satu ini juga tidak kalah terkenal di kalangan masyarakat. Universitas Katolik Parahyangan dikenal sebagai salah satu kampusnya artis lho.

Universitas Katolik Parahyangan atau UnPar adalah salah satu kampus swasta terbaik yang ada di Indonesia. Universitas ini memang telah melahirkan banyak alumni artis.

Fakultas yang ada di kampus ini sangat bervariasi seperti ilmu sosial dan ilmu politik, filsafat, teknik, ekonomi, teknologi industri, teknologi informasi dan sains, dan hukum.

5. Universitas Kristen Maranatha❤️

foto by: international.maranatha.edu

Akreditasi: B
Alamat: Jl. Surya Sumantri No. 65, Sukawarna, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
No. Telp: (022) 2012186, (022) 2003450 (ext. 7272/7373)
Website: www.maranatha.edu
Biaya Kuliah Mulai: Rp. 30.000.000 sampai dengan 300.000.000

Sesuai dengan namanya, Maranatha adalah salah satu universitas kristen yang ada di Bandung. Belum banyak yang mengetahui bahwa ternyata kampus ini telah berdiri selama 55 tahun dan melahirkan 35 ribu lulusan.

Kabarnya, alumni dari kampus ini banyak yang bekerja di perusahaan terkenal serta BUMN, bahkan ada juga yang sukses mendirikan usaha. Menariknya lagi, ada banyak beasiswa yang bisa diambil untuk membantu keuangan.

Ada banyak fakultas di kampus ini seperti hukum, teknik, bahasa dan budaya, teknologi informasi, ekonomi, kedokteran gigi, psikologi, kedokteran, serta seni rupa dan desain.

6. Universitas Telkom❤️

foto by: kompas.com

Akreditasi: A
Alamat: Jl. Telekomunikasi No. 1, Terusan Buahbatu – Bojongsoang, Sukapura, Kecamatan Dayeuhkolot, Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
No. Telp: (022) 7564108
Website: www.telkomuniversity.ac.id
Biaya Kuliah Mulai: Rp. 7.500.000 per semester

Ada lagi nih, salah satu kampus yang tidak kalah terkenal di Bandung yaitu Telkom atau yang biasa dikenal dengan nama Tel-U alias Telkom University.

Sesuai dengan namanya, ini merupakan salah satu kampus yang memiliki sistem pendidikan yang berfokus pada pendidikan dan penelitian berbasis informasi teknologi dan komunikasi (ICT) di berbagai bidang seperti teknik, bisnis, dan industri kreatif.

Lanjut:  Daftar Universitas di Solo Dari Negeri Sampai Swasta, Apakah Ada Jurusan Fisioterapi Atau Psikologi?

Dulunya, Universitas Telkom merupakan STT Telkom. Institusi ini baru berubah nama menjadi Universitas Telkom pada tahun 2014 dan meraih akreditasi A pada tahun 2016.

Ada beberapa jurusan di kampus ini seperti desain, rias busana, seni rupa, ilmu administrasi, ilmu komunikasi, bisnis, akuntansi, manajemen, ilmu komputer, teknik informatika, elektro, fisika, teknik industri, dan lain-lain.

7. Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung❤️

gambar by: nusagates.com

Akreditasi: B
Alamat: Jl. Dr. Setiabudi No. 186, Hegarmanah, Kecamatan Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
No. Telp: (022) 2011456
Website: www.stp-bandung.ac.id
Biaya Kuliah Mulai: Rp. 8.000.000 sampai dengan 13.000.000 per semester

Ingin berkarir dan mendalami bidang pariwisata? Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung adalah salah satu tempat yang tepat untuk kamu jadikan pilihan.

Dari sejak lama, kampus ini merupakan favorit bagi para mahasiswa dari seluruh Indonesia yang ingin kuliah di jurusan pariwisata dan perhotelan.

Para mahasiswa pun memiliki kesempatan untuk magang atau kerja praktik di luar negeri jika berkuliah di Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung!

8. Universitas Widyatama❤️

foto by: rencanamu.id

Akreditasi: B
Alamat: Jl. Cikutra No. 204A, Sukapada, Kecamatan Cibeunying Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
No. Telp: (022) 7202997
Website: www.widyatama.ac.id
Biaya Kuliah Mulai: Rp. 1.500.000 per semester

Widyatama adalah salah satu universitas yang terletak di Bandung. Dengan moto “Friendly Campus for Business Pro“, kampus ini memberikan pendidikan terbaik agar mahasiswanya siap untuk dunia kerja.

Kampus ini merupakan gabungan antara beberapa institusi yaitu Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bandung, Sekolah Tinggi Ilmu Bahasa Bandung, Sekolah Tinggi Teknologi Bandung Widyatama, dan Sekolah Tinggi Desain Komunikasi Visual.

Beberapa jurusan yang tersedia di kampus ini antara lain manajemen, akuntansi, sastra Inggris, sastra dan bahasa asing, ilmu teknik, teknik industri, teknik informatika, sistem informasi, dan desain.

9. Universitas Islam Bandung❤️

foto by: kalderanews.com

Akreditasi: B
Alamat: Jl. Tamansari No. 1, Tamansari, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
No. Telp: (022) 4203368
Website: www.unisba.ac.id
Biaya Kuliah Mulai: Rp. 5.000.000 per semester

Sesuai dengan namanya, Universitas Islam Bandung merupakan salah satu kampus berbasis agama Islam di Kota Bandung. Namanya cukup terkenal, bahkan menjadi salah satu kampus swasta terbaik di kota ini.

Ada beberapa fakultas di kampus ini yang meliputi dakwah, teknik, psikologi, hukum, ilmu komunikasi, kedokteran, matematika dan ilmu pengetahuan alam, tarbiyah dan keguruan, ekonomi dan bisnis, serta syariah.

10. Universitas Langlangbuana❤️

foto by: biayakuliah.co

Alamat: Jl. Karapitan No. 116, Cikawao, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
No. Telp: (022) 4230601
Website: http://www.unla.ac.id/
Biaya Kuliah Mulai: Rp. 4.000.000 per semester

Universitas Langlangbuana adalah salah satu kampus swasta di Bandung. Namanya mungkin belum familiar, namun jurusan yang tersedia cukup bervariasi.

Beberapa di antaranya meliputi manajemen, akuntansi, hukum, ilmu pemerintahan, ilmu kesejahteraan sosial, ilmu komunikasi, D3 kepolisian, pendidikan ekonomi/akuntansi, pendidikan matematika, teknik industri, sipil, arsitektur, dan lain-lain.

Lanjut:  10 Daftar Universitas di Samarinda, Mana Yang Ada Jurusan Keperawatan dan Masih Buka Pendaftaran?

11. Universitas Pasundan❤️

foto by: mamikos.com

Akreditasi: B
Alamat: Jl. Wartawan IV No. 22, Turangga, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
No. Telp: (022) 4205945, (022) 426222
Website: www.unpas.ac.id
Biaya Kuliah Mulai: Rp. 8.700.000 per semester

Universitas Pasundan merupakan salah satu kampus yang telah berdiri sejak 1960 dan menjadi terbaik peringkat ke-49 versi Kemenristekdikti.

Beberapa fakultas yang tersedia antara lain hukum, ilmu seni dan sastra, keguruan dan ilmu pendidikan, teknik, ekonomi dan bisnis, serta ilmu sosial dan ilmu politik.

12. Universitas Muhammadiyah❤️

foto by: umbandung.ac.id

Alamat: Jl. Soekarno-Hatta No. 752, Cipadung Kidul, Kecamatan Panyileukan, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
No. Telp: (022) 63745992
Website: https://umbandung.ac.id/

Universitas Muhammadiyah merupakan salah satu kampus Islam yang melatih mental teknopreneur dari mahasiswanya. Ada empat fakultas di kampus ini yang meliputi sains dan teknologi, sosial humaniora, ekonomi dan bisnis, serta ilmu keislaman.

13. Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati❤️

foto by: rencanamu.id

Akreditasi: A
Alamat: Jl. A.H. Nasution No. 105A, Cibiru, Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
No. Telp: (022) 7800525
Website: www.uinsgd.ac.id
Biaya Kuliah Mulai: Rp. 4.000.000 per semester

Ada lagi nih, salah satu kampus Islam di Bandung yang cukup terkenal yaitu UIN Sunan Gunung Djati. Kampus ini merupakan salah satu yang terbaik untuk menempuh dan memperdalam pendidikan agama Islam.

Beberapa jurusan yang tersedia antara lain ilmu hukum, ilmu agama Islam, pendidikan Bahasa Inggris, pendidikan matematika, psikologi, dan lain-lain.

14. Institut Teknologi Nasional Bandung❤️

foto by: mamikos.com

Akreditasi: B
Alamat: Jl. PH.H. Mustofa No. 23, Neglasari, Kecamatan Cibeunying Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
No. Telp: (022) 7272215
Website: www.itenas.ac.id
Biaya Kuliah Mulai: Rp. 7.500.000 per semester

Tidak hanya ITB saja, ada juga Institut Teknologi Nasional alias ITENAS yang bisa kamu jadikan pilihan untuk mendalami bidang teknik. Ada tiga fakultas yang tersedia yaitu teknologi industri, arsitektur dan desain, serta teknik sipil dan perencanaan.

15. Politeknik Negeri Bandung❤️

foto by: tribunnewswiki.com

Akreditasi: A
Alamat: Jl. Gegerkalong Hilir, Ciwaruga, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat
Map: Klik Disini
No. Telp: (022) 2013789
Website: www.polban.ac.id
Biaya Kuliah Mulai: Rp. 5.000.000 per semester

Buat kamu yang ingin fokus di bidang teknik, kampus Politeknik Negeri Bandung juga bisa menjadi pilihan yang bagus. Tidak hanya teknik saja, kampus ini juga punya beberapa pilihan jurusan lain.

Demikianlah beberapa pilihan universitas di Bandung yang dapat kamu pilih untuk menempuh pendidikan. Terbukti kan, bahwa Bandung adalah rumah bagi berbagai universitas ternama di Indonesia?


Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!