10 Tempat Berbuka Puasa di Jakarta Timur Bisa Untuk Keluarga Yang Asyik dan Enak, Ini Rekomendasinya!

Saat bulan puasa tiba, mencari tempat ngabuburit dan buka puasa menjadi salah satu kegiatan yang cukup menyenangkan. Jika berbicara tentang dua hal tersebut, maka di kota Jakarta, kita akan menemukan banyak sekali rekomendasi terkait hal itu.

Setiap spot di Jakarta memiliki segudang lokasi-lokasi yang bisa kamu jadikan sebagai tempat ngabuburit yang cukup seru, asyik dan juga menyenangkan. Tidak terkecuali di kawasan Jakarta Timur.

Di daerah Jakarta Timur tersebut, kamu juga bisa berburu sejumlah tempat buka puasa yang tak hanya mengenyangkan tapi juga asyik dan menyenangkan.

Jika berbicara mengenai mana saja tempat buka puasa yang asyik, enak, murah dan cocok untuk makan bersama keluarga di Jakarta Timur, maka ada beberapa tempat yang bisa kamu kunjungi rekomendasi JejakPiknik. Berikut daftar selengkapnya!

1. Kedai Locale❤️

Foto By @rivanasudiro
  • Alamat: No.C-6, Jl. Balai Pustaka No.10, RT.5/RW.10, Rawamangun, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur 13220
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari(11.00-20.00)
  • No.Telp/HP: (021) 4892640
  • Whatsapp: ­ 08111661608

Daftar tempat buka puasa di Jakarta Timur yang pertama adalah Kedai Locale yang berlokasi di Jl. Balai Pustaka No.10, RT.5/RW.10, Rawamangun, Kec. Pulo Gadung.

Memilik interior yang kental dengan nuansa Jawa sehingga terlihat cantik dan nyaman, Kedai Locale ini sangat cocok untuk dijadikan tempat ngabuburit bersama teman, sahabat atau keluarga sambil menunggu waktu berbuka tiba.

Resto ini menyediakan makanan ringan yang cocok sebagai menu awal buka puasa seperti kerupuk asinan, kentang goreng, tahu & tempe bacem, tape bakar keju coklat, ketela keju dan masih banyak lagi.

2. Bebek Kaleyo Rawamangun❤️

Foto By @syefrinasalsabila
  • Alamat: Jl. Pemuda No.290, RT.3/RW.1, Jati, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13220
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (08.00-19.00)
  • No.Telp/HP: (021) 42873000

Memiliki suasana yang cukup nyaman dan menyenangkan membuat banyak orang di Rawamangun dan sekitarnya menjadikan tempat ini sebagai resto favorit untuk berbuka puasa.

Lanjut:  Ini Dia 10 Tempat Berbuka Puasa di Wilayah Batam Yang Harganya Murah dan Bisa Untuk Keluarga

Meskipun namanya Bebek Kaleyo namun menu yang di jual di resto ini tidak semuanya bebek, namun ada juga berbagai jenis olahan berbahan ayam dan burung puyu.

Soal rasa jangan diragukan karena menu bebek disini di olah dengan berbagai macam rempah sehingga dagingnya lembut dan bumbunya meresep sempurna.

Buat kamu yang ingin berbuka puasa bareng kerabat disini sebaiknya datang lebih awal agar kebagian tempat dan menu bebeknya tidak kehabisan.

3. U.K 29 Café & Bistro❤️

Foto By @amore_pizza_paste
  • Alamata: Jl. Galur Sari Timur No.29D, RT.2/RW.1, Utan Kayu Sel., Kec. Matraman, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13120
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (16.00-00.00)
  • No.Telp/HP: 0882-1168-7339
  • Whatsapp: 0882-1168-7339

Tempat berbuka puasa di Jakarta Timur selanjutnya ada U.K 29 Café & Bistro yang berlokasi di Jl. Galur Sari Timur No.29D, RT.2/RW.1, Utan Kayu Sel., Kec. Matraman.

Café ini menyajikan berbagai menu kopi ternama seperti Gayo, Sidikalang, Toraja, Lampung dan Bali. Selain kopi kamu juga bisa memesan menu makanan lain seperti spaghetti, burger, pizza dan lainnya.

Meskipun tempatnya tidak terlalu besar namun sangat nyaman untuk di jadikan tempat berbuka puasa bareng teman-teman dan kerabat.

4. Ajwad Resto❤️

Foto By @syaiful_elshaff_212
  • Alamat: Jl. Raya Condet No.50, RW.3, Batu Ampar, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13530
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Sabtu-Kamis (11.00-21.00) Jumat (13.00-21.00)
  • No.Telp/HP: 0811-1330-1010
  • Whatsapp: 0811-1330-1010

Resto dengan konsep Timur Tengah ini berlokasi di Jl. Raya Condet No.50, RW.3, Batu Ampar, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur.

Disini kamu bisa menemuka berbagai olahan menu Timur Tengah seperti nasi Briyani, Mandi, dan Kabsah. Semua sajian nasi berbahan dasar beras basmati ini bisa dipadu dengan beragam pilihan lauk berbahan daging ayam, kambing, dan ikan. Begitu juga dengan minuman yang ditawarkan. Ada beragam jus, es cokelat, kopi hingga mocktail.

Ajwad Resto cocok buat kamu yang ingin buka puasa dengan keluarga, teman dan kerabat. Karena tempatnya selalu rame maka kamu diwajibkan harus melakukan reservasi tempat 1 hari sebelumnya untuk bisa bersantap di resto ini.

5. Restoran Sederhana❤️

Foto By @redha.pardhatillah
  • Alamat: Jl. Sunan Giri No.1/6, Rawamangun, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13220
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (08.00.22.00)
  • No.Telp/HP: (021) 4716944
Lanjut:  10 Tempat Berbuka Puasa di Jakarta Barat Yang Asyik dan Enak Bersama Keluarga, Simak Rekomendasi Ini!

Buat kamu pecinta dan penikmat masakan Padang, tempat berbuka puasa di Jakarta Timur ini sangat cocok buat kamu. Restoran Sederhana ini berlokasi di Jl. Sunan Giri No.1/6, Rawamangun, Kec. Pulo Gadung.

Restoran ini menyediakan berbagai jenis olahan masakan Padang seperti rendang, gulai kepala ikan, ayam pop, peyek udang dan masih banyak lainnya.

Kamu bisa mengajak keluarga, teman, dan kerabat untuk berbuka puasa di restoran ini karena selain tempatnya yang nyaman dan luas harga menunyapun tergolong standar dan tidak menguras kantong.

6. Cerita Café❤️

Foto By @ceritacafe
  • Alamat: Jl. Otto Iskandardinata No.125-127, RT.7/RW.8, Kp. Melayu, Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13330
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap hari (10.00-22.00)
  • No.Telp/HP: (021) 21013007

Tempat berbuka puasa selanjunya adalah Cerita Café yang berlokasi di Jl. Otto Iskandardinata No.125-127, RT.7/RW.8, Kp. Melayu, Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur.

Café ini memilik konsep kekinian dan dijamin akan membuat kamu dan kerabat nyaman ngumpul disini sambil menunggu bedug adzan maghrib.

Menu yang disajikan Cerita Café ini beraneka macam, mulai dari Indonesian food, Western, hingga chinesse.

Buat kamu yang tertarik silahkan mampir ke alamat yang tertera di atas ya.

7. Abunawas Restaurant❤️

Foto By @herlinr
  • Alamat: Jl. Matraman Raya No.15, RT.1/RW.1, Kb. Manggis, Kec. Matraman, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13150
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (09.00-21.00)
  • No.Telp/HP: (021) 8583914

Ingin buka puasa bareng keluarga dengan konsep Timur Tengah? Abunawas Restaurant adalah resto yang tepat. Berlokasi di Jl. Matraman Raya No.15, RT.1/RW.1, Kb. Manggis, Kec. Matraman, Kota Jakarta Timur.

Menu makanan di resto ini ditulis dalam Bahasa Arab namun ada penjelasannya juga dalam Bahasa Inggris. Menu yang paling banyak dipesan di salah satu tempat buka puasa di Jakarta Timur ini adalah Lahm/Samak-Mashwi/Maqli (daging kambing/ikan goreng).

8. Riung Tenda❤️

Foto By @ora_danta
  • Alamat: Jl. Balai Pustaka No.2, RW.12, Rawamangun, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13220
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (10.00-21.00)
  • No.Telp/HP: (021) 4720162
Lanjut:  10 Tempat Buka Puasa Bersama Keluarga di Wilayah Depok Yang Murah dan Enak, Simak Referensi Ini

Selanjutnya ada resto khas masakan Sunda yang berlokasi di Jl. Balai Pustaka nama nya Riung Tenda.

Kamu bisa menjadikan resto ini sebagai tempat berbuka puasa bersama teman atau keluarga karena Ruing Tenda memiliki tempat yang luas dan nyaman.

Resto ini menyediakan menu andalan seperti gurame bakar, cumi bakar, sop buntut, mendoan, otak-otak dan berbagai jenis sambel yang enak.

9. Munik Resto❤️

Foto By @juwitafajarhidayat
  • Alamat: Jl. Matraman Raya No.80, RT.9/RW.2, Kebon Manggis, Matraman, East Jakarta City, Jakarta 13150
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (10.00-22.00)
  • No.Telp/HP: (021) 85913104

Tempat buka puasa selanjutnya adalah Munik Resto yang berlokasi di Jl. Matraman Raya No.80, RT.9/RW.2, Kebon Manggis, Matraman, East Jakarta.

Resto ini menyediakan berbagai jenis olahan seafood, ikan bakar, mie, nasi dan sayur-sayuran. Harga menu di Munik Resto tergolong murah dan terjangkau sehingga cocok di jadikan tempat berbuka puasa bersama keluarga besar.

10. Warung Tekko Pemuda❤️

gambar By @kazeyayang
  • Alamat: Ruko A & B, Jalan Pemuda Raya No. 291, Rawamangun, Pulogadung, RT.3/RW.1, Jati, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13220
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (10.00-22.00)
  • No.Telp/HP: (021) 47860202

Buat kamu pecinta olahan iga, Warung Tekko Pemuda sangat cocok buat kamu jadikan tempat berbuka puasa bersama teman, keluarga dan kerabat.

Resto ini menyediakan menu iga dengan berbagai olahan seperti dibakar, dipenyet, disop, serta digoreng. Selain itu disini juga tersedia gurame penyet, cah kangkung serta sambel yang pedas dan gurih.

Itulah tadi rekomendasi tempat berbuka puasa di Jakarta Timur lengkap dengan alamat dan no. telponnya.


error: Content is protected !!