Kuta Square Tutup Jam Berapa?

Lokasi: Jalan Bakung Sari, Kuta, Bali
Map: Klik Disini
HTM: Free
Buka Tutup: 24 Jam
Telepon:

Foto By @onnieyepo

Mimpi Liburan❤️

Siapa yang tidak mengenal pulau dewata, Bali. Semua orang bermimpi untuk dapat berwisata ke sini paling tidak satu kali seumur hidupnya.

Provinsi yang terdiri dari beberapa pulau ini memiliki segudang tempat-tempat keren dengan fasilitas skala internasional.

Rata-rata tempat wisata di Bali sudah berstandar internasional dari akses, fasilitas, ramah-tamah dan lain sebagainya.

Tidak hanya turis mancanegara biasa yang datang kesini, beberapa artis top dunia juga banyak memilih Bali sebagai tempat plesiran mereka.

Salah satu yang paling terkenal diantara destinasi terpopuler di Bali lainnya adalah Pantai Kuta. Spot ini memiliki panorama sangat indah dan sudah terkenal.

Tidak jauh dari area pantai ada sebuah kawasan yang terkenal dengan sebutan Kuta Square. Berkunjung ke Bali jika belum mampir ke pusat perbelanjaan ini pasti kurang afdol rasanya.

Foto By @tenshi_ishii

Karena di kawasan ini terdapat beberapa outlet-outlet yang menjual aneka ragam souvenir, oleh-oleh, kerajinan tangan, pakaian, perhiasan dan mall besar super lengkap.

Dibawah ini ada berbagai hal yang berhubungan dengan Kuta square seperti favehotel Bali, shopping centre, mall, map, agoda, kfc, hotel, matahari, restaurants masakan indonesia atau western.

Holiday inn express, tripadvisor, legian, badung, roots kabupaten, review, town, zenrooms, club hurley, opening hours, traveloka booking com, alamat, shops, markets, address.

Toko-toko hihgend brands adalah yang paling banyak dicari contohnya adidas, cube, animale, blok d 46, bar & karaoke seperti kota-kota besar bandung dan lainnya.

Cinema, bahkan c17 juga pernah ke kawasan berkode pos 80361, adapula informasi fave hotel, kuta software completing the square, check out time di department store, burger king delivery dan lain sebagainya.

Kuta Square Bali❤️

Foto By @upnomadtravel

Jika Anda ingin kesini jaraknya dari Pantai Kuta hanya sekitar 50 meter atau kurang lebih 200 m di sebelah utara Pasar Seni Kuta.

Terdapat jalan dua arah yang diapit oleh barisan toko dan restaurant. Dikawasan ini Anda dapat menemukan berbagai jenis toko.

Mulai dari toko fashion, butik, outlet perlengkapan surfing, ice cream, franchise restoran, salon and spa, termasuk yang paling populer supermarket Matahari Kuta Square.

Matahari Kuta Square merupakan salah satu pusat perbelanjaan terbesar di Bali karena menawarkan berbagai jenis pilihan lokasi belanja sehingga menjadikannya sangat populer tidak hanya wisatawan lokal tetapi juga mancanegara.

Area Kuta Square dimulai dari Pasar Seni Kuta atau the Kuta Art Market, kemudian lurus ke utara dari Jalan Kartika Plaza dan berbelok ke kanan dari Jalan Bakung Sari satu arah.

Lanjut:  10 Rekomendasi Sewa Kamar Kost Harian Eksklusif di Daerah Bali Dengan Harga Mulai Rp.120.000

Mereka yang datang dari Legian dan ingin ke Kartika Plaza juga menggunakan Kuta Square sebagai jalan pintas.

Foto By @eunikeyun

Pusat perbelanjaan Matahari Kuta Square berada di sebelah timur jalan raya dan merupakan bangunan terbesar di kawasan tersebut.

Di sebelah barat terdapat Grand Inna Kuta Beach Hotel yang terbagi dengan area Kuta Square dan Pantai Kuta.

Mall ini memiliki dua pintu masuk dengan pintu masuk utama berada di Kuta Square sedangkan pintu masuk kendaraan berada di Jalan Kartika Plaza.

Ada berbagai macam jenis barang dari yang branded internasional seperti Armani, Gucci, Versace dan Donna Karan New York yang dipajang dalam poster serta manekin di display kaca pinggir jalan.

Serta kualitas terbaik merek lokal diantaranya Animale, Milo’s dan Body & Soul. Adapula Suarti sebagai toko perhiasan lokal serta gerai high-end lainnya yang turut meramaikan kawasan ini dengan menawarkan produk unik berkualitas.

Foto By @sosmilebali

Sebagian besar toko yang menjual aneka perlengkapan berselancar dan olah raga terdapat di area barat Kuta Square.

Ada brand-brand ternama yang ditawarkan di toko-toko tersebut diantaranya Dreamland Surf, Kuta Lines, Quiksilver, Volcom Stone, Nike, Adidas, Rip Curl dan yang paling umum Billabong.

Terdapat deretan restoran berbaris di sebelah timur diantaranya Kentucky Fried Chicken, MacDonald’s, Haagen-Dazs dan lain-lain. Jika Anda mencari restoran dengan menu khas masakan lokal atau Indonesia, coba pergi ke Dulang Kafe.

Ada beberapa tempat penukaran uang yang berada di Kuta Square. Bagi para wisatawan asing dianjurkan untuk selalu menukarkan uang di money changer yang resmi atau bank sebagai upaya menghindari penipuan.

Untuk merasakan pengalaman belanja yang menyenangkan di Kuta Square, Anda dianjurkan untuk berjalan kaki mengelilingi kawasan ini.

Namun, harus hati-hati juga ketika menyeberang jalan karena lalu lintas pengguna kendaraan bermotor lumayan tinggi disini.

Matahari Kuta Square❤️

Foto By @matahari.kuta.square

Matahari Shopping Centre merupakan department store besar yang terletak di jantung Kuta Square yang sangat populer di Kuta.

Kisaran harga yang ditawarkan disini dengan brand sama bisa jauh lebih murah jika dibandingkan beli diluar negeri.

Terkadang ada beberapa barang dengan harga yang sama terletak di toko-toko pinggir jalan.

Matahari juga merupakan pusat perbelanjaan yang cocok untuk semua kalangan. Anda dapat menemukan berbagai model pakaian untuk wanita, pria dan anak-anak.

Ada berbagai macam benda atau oleh-oleh souvenir, kerajinan tangan dari yang termurah sampai branded sekalipun.

Apapun yang dibutuhkan pasti dapat menemukan sesuatu yang membuat Anda tertarik di pusat perbelanjaan ini.

Lanjut:  20 Penginapan Murah di Bali Harga Dibawah 200 Ribu dan Adakah Dekat Tempat Wisata Pantai?

Saat berjalan di Kuta Square, Anda bisa melihat logo Matahari dari kejauhan di bawah logo Mcdonald. Sangat mudah sekali menemukan Matahari Kuta Square saat berjalan menyusuri Alun-Alun Kuta Square.

Para penjaga toko disini juga ramah dan siap membantu Anda mencari apa yang sedang Anda incar.

Penduduk Bali memang terkenal begitu santun, ramah, dan selalu tersenyum. Itulah juga alasan kenapa para wisatawan asing senang berkunjung kesini.

Favehotel Terdekat❤️

Foto By @favehotelkutasquare

Fave Hotel Kuta Square berlokasi di kawasan strategis, Kuta. Penginapan berupa tempat tinggal sementara ini sangat nyaman untuk dijadikan tempat menginap selama Anda berada di Bali.

Berada sekitar 250 meter dari Pantai Kuta membuatnya sangat sempurna untuk mengakses tempat-tempat keren lain di sekitarnya dengan mudah.

Anda hanya butuh beberapa langkah saja untuk menjangkau spot-spot keren seperti Pantai Kuta, Warung Kuta Made, Poppies, TJ’ dan lain-lain. Tidak perlu waktu lama untuk mengakses segala macam hiburan yang ditawarkan kota ini.

Favehotel merupakan tempat yang sempurna bagi Anda selain sebagai tempat beristirahat dan bersantai.

Hotel ini menawarkan beberapa fasilitas seperti safety deposit box, Pendingin ruangan dengan pengontrol otomatis di setiap ruang tamu dan kamar tidur, TV LCD, Mini Bar, Lift, Ruang makan, Ruang tamu, dan tentunya Akses internet free Wi-Fi.

Hotel ini juga akan memberikan pelayanan superior kepada setiap tamu yang datang diantaranya 24 jam keamanan, area lobi, welcome drink, dokter panggilan, mineral water, kolam renang dan sebagainya.

Selain itu terdapat pula fasilitas dan pelayanan seperti room service, layanan laundry atau dry cleaning, restoran dan area parkir yang cukup luas.

Favehotel memiliki 95 kamar dengan desain interior yang indah. Disetiap kamar telah dilengkapi AC, ruangan bebas merokok, TV kabel dan Wi-Fi.

Terdapat juga kolam renang khusus anak-anak dan swimming pool indoor. Ketika berkunjung ke Kuta, menginap di Favehotel merupakan keputusan terbaik.

Tempat Wisata Terdekat❤️

Joger Bali

Foto By @carlen_awuy

Ke Kuta tidak datang ke Joger Bali yang populer dengan koleksi kata keren akan kurang rasanya. Tempat ini selalu ramai oleh para wisatawan baik lokal dan mancanegara.

Berlokasi di kawasan ramai jalan raya Kuta yang sangat strategis membuatnya tak pernah sepi didatangi para pengunjung.

Untuk sampai di Joger hanya butuh kurang lebih 10 menit dari bandara Ngurah Rai. Asal mula nama Joger didapat dari nama asli pemilik brand ini.

Nama pemiliknya adalah Joseph Theodorus Wulianadi yang di kombinasikan dengan nama sahabatnya Gerard sehingga terciptalah nama ‘Joger’.

Bapak Gerard begitu luar biasa jasanya ketika bisnis pabrik kata kata ini sedang dirintis. Pertama kali dibuka, Joger berlokasi di Jl. Sulawesi no.37 Denpasar.

Lanjut:  Museum Blanco Renaissance Bali, Display Karya Mario Antonio Blanco

Akan tetapi, pada 7 Juli 1987 toko tersebut dipindah ke Jalan Raya Kuta tepat berada di sebelah supermarket Supernova yang merupakan alamat saat ini.

Jalan Legian & Monumen Ground Zero

Foto By @klaudiusajil

Jalan Legian Kuta adalah pusat aktivitas malam yang sangat terkenal di Kuta. Anda akan berjumpa banyak hotel, restoran, bar dan diskotik disepanjang jalan ini.

Jalan Legian ini tidak pernah tidur bahkan semakin ramai saat menjelang malam. Semua wisatawan lokal ataupun asing menghabiskan malam mereka menikmati tempat-tempat wisata dikawasan tersebut.

Disini juga merupakan lokasi penempatan tugu peringatan bom Bali. Tugu ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan.

Mereka penasaran dan tertarik untuk melihat secara langsung tugu tersebut. Para wisatawan lebih mengenalnya dengan nama monument Ground Zero Bali.

Pada tanggal 12 Oktober di setiap tahunnya selalu ada peringatan untuk mengenang tragedi bom Bali. Banyak sekali wisatawan yang sengaja datang ke tempat ini untuk memperingatinya.

Lokasi terjadinya bom Bali 1 berada di Paddy’s Pub yang depannya terdapat Sari Club. Di sinilah monumen ground zero Bali berada.

Discovery Mall

Foto By @jack.30_

Tempat yang tidak kalah terkenalnya di Kuta yang juga harus masuk didaftar jalan-jalan Anda ketika di Kuta adalah Discovery Shopping Mall.

Ini merupakan pusat perbelanjaan di Kuta dan menjadi favorit tempat belanja banyak wisatawan saat ke Kuta, Bali. Letaknya ada di Jalan Kartika Plaza yang juga terdapat beberapa restoran, hotel, dan pertokoan.

Tempat ini akan menjadi sangat ramai ketika musim liburan atau saat weekend. Ada beraneka ragam outlet yang menawarkan segala macam keutuhan Anda.

Seperti kebanyakan mall lainnya, Discovery Mall juga mempunyai banyak toko pakaian dengan berbagai harga yang dapat disesuaikan dengan budget Anda.

Disamping itu, terdapat pula berbagai cafe dan resto yang menawarkan beragam jenis makanan dan minuman. Mall ini buka dari pukul 10.00 hingga pukul 22.00. Jika weekend mall akan ditutup pukul 22.30.


2 pemikiran pada “Kuta Square Tutup Jam Berapa?”

  1. Terima kasih atas informasinya,memang bali sangat terkenal karna keindahan pariwisatanya,tapi tempat makanan atau tempat nongkrong yg paling enak disekitaran kuta ada ngak??

    Balas

Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!