Berwisata Ke Bali? Jangan Lupa Kunjungi 10 Toko Oleh-Oleh Ini ya!

Dari dulu, Bali telah menjadi salah satu pulau yang kerap dikunjungi oleh para wisatawan, baik dari dalam maupun luar negeri. Hal ini disebabkan karena Bali punya banyak daya tarik yang memikat para turis.

Salah satu hal yang tidak pernah dilewatkan oleh para wisatawan adalah belanja oleh-oleh. Kebetulan, Bali juga memiliki beberapa oleh-oleh khas yang tidak bisa ditemukan di tempat lain lho.

Hal ini pun membuka peluang yang bagus bagi bisnis toko oleh-oleh. Jadi, tidak heran jika di Bali kalian bisa menemukan toko oleh-oleh dengan mudah ya!

Buat kalian yang akan pergi ke Bali, ada beberapa pilihan toko oleh-oleh yang bisa dikunjungi. Simak dulu yuk artikel di bawah ini!

1. Rama Krisna❤️

Alamat: Jl. Raya Tuban No. 2X, Tuban, Kuta, Kabupaten Badung, Bali
Map: Klik Disini
Website: https://krisnabali.co.id/
Jam Buka: 08.00 – 18.00
No. Telp: (0361) 764532
Whatsapp: 0819-1767-8288

Bagi kalian yang suka pergi ke Bali, pasti sudah tidak asing lagi dengan toko oleh-oleh yang satu ini. Rama Krisna adalah salah satu toko oleh-oleh yang paling terkenal di Bali.

Kabarnya, toko yang telah berdiri sejak tahun 2007 ini juga disebut sebagai toko oleh-oleh terbesar dan terlengkap di Asia Tenggara lho. Produk yang dijual di toko ini pun sangat bervariasi dari aneka makanan ringan, kue, gantungan kunci, kaos, dan masih banyak lagi.

Di Bali, mereka sudah memiliki beberapa outlet yang bisa kalian kunjungi. Namun, jika tidak bisa bepergian, mereka juga menyediakan layanan untuk belanja secara online lewat situs resminya lho.

2. Pia Legong❤️

Alamat: Ruko Kuta Megah No. 15, Jalan By Pass Ngurah Rai, Tuban, Kuta, Kabupaten Badung, Bali
Map: Klik Disini
Jam Buka: 08.00 – 17.00 (Setiap Hari)
No. Telp: 0811-877-777

Pia Legong adalah salah satu kue khas Bali yang banyak diburu oleh wisatawan. Sesuai dengan namanya, kue ini mirip sama bakpia namun dengan ukuran yang lebih besar. Teksturnya padat tapi renyah dan isinya juga banyak.

Lanjut:  Catat Nih! 10 Toko Oleh-Oleh di Palembang Yang Harus Dikunjungi

Varian isi yang terkenal adalah cokelat dan keju. Sayangnya, mereka tidak menjual produknya di tempat lain sehingga kalian harus pergi ke toko ini untuk membeli Pia Legong.

3. POD Chocolate❤️

Alamat: Jl. Denpasar-Singaraja No. 29, Werdi Bhuwana, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali
Map: Klik Disini
Website: https://www.podchocolate.com/id/
Jam Buka: 09.00 – 17.00 (Setiap Hari)
Harga Mulai: Rp. 29.000
No. Telp: (0361) 2091011

POD merupakan sebuah pabtrik yang memproduksi cokelat premium di Bali. POD adalah pabrik cokelat pertama di dunia yang 100% berbahan plant based. Pembuatan cokelat di sini menggunakan mesin canggih dari Eropa lho.

Ada banyak varian cokelat yang dapat kalian temukan di tempat ini. Beberapa di antaranya merupakan varian rasa yang unik misalnya seperti sea salt & cacao nibs, peppermint, jeruk, cookies and cream, cafe mocha, kelapa, dan masih banyak lagi.

Buat kalian yang tidak bisa pergi kemana-mana, mereka menyediakan layanan untuk belanja secara online lewat akun Tokopedia lho.

4. Agung Bali❤️

Alamat: Jl. Sunset Road No. 18, Kuta, Kabupaten Badung, Bali
Map: Klik Disini
Website:
https://oleholehagungbali.com/outlet/agung-bali-oleh-oleh-sunset-road
Jam Buka: 08.00 – 22.00 (Setiap Hari)
Harga Mulai: Rp. 16.500
No. Telp: (0361) 765599

Ada lagi nih, salah satu toko oleh-oleh di Bali yang tidak kalah lengkap dan besar yaitu Agung Bali Oleh-Oleh. Produk yang dijual di toko ini sangat bervariasi dari makanan, pajangan, kaos, aksesoris, dan masih banyak lagi.

Tidak hanya pilihannya yang banyak, kualitas dari produk yang mereka jual pun juga sangat bagus lho. Mereka punya dua outlet, yakni di Jalan Sunset Road dan Jalan Dewi Sri.

Buat kalian yang mau liat koleksi produknya, langsung aja ke situs resminya ya! Mereka juga menyediakan layanan untuk belanja secara online lho.

5. Erlangga 2❤️

Alamat: Jl. Nusa Kambangan No. 162, Dauh Puri Kauh, Kecamatan Denpasar Barat, Kota Denpasar, Bali
Map: Klik Disini
Jam Buka: 08.30 – 22.00 (Setiap Hari)
No. Telp: (0361) 228860

Lanjut:  10 Toko Oleh-Oleh di Bekasi Yang Bisa Dikunjungi Sebelum Pulang Kampung

Buat kalian yang cari toko oleh-oleh lengkap dan luas di Bali, Erlangga 2 juga bisa menjadi salah satu pilihan yang bagus. Produk yang ditawarkan di toko ini bermacam-macam lho dari pakaian, makanan, hingga aksesoris semua ada.

Waktu belanjamu akan semakin nyaman karena tokonya sangat rapi dan toilet yang bersih. Selain itu, lahan parkirnya pun juga luas dan lokasinya ada di pusat kota. Buat kalian yang suka foto-foto, di tempat ini juga banyak spot foto lho.

6. Pie Susu Asli Enaaak❤️

Alamat: Jl. Dewi Sri VIII Blok B No.8, Legian, Kuta, Kabupaten Badung, Bali
Map: Klik Disini
Jam Buka: 08.00 – 19.00 (Minggu tutup jam 17.00)
No. Telp: (0361) 760088

Pie susu adalah salah satu oleh-oleh khas Bali yang paling terkenal. Sebagai salah satu hidangan penutup yang terbuat dari pastry, pie susu memiliki rasa dominan manis.

Ada banyak brand pie susu yang bisa dipilih, salah satu yang paling terkenal adalah Pie Susu Asli Enaaak. Kalian bisa membelinya di salah satu outlet mereka di Jalan Dewi Sri.

7. Joger❤️

Alamat: Jl. Raya Kuta, Kuta, Kabupaten Badung, Bali
Map: Klik Disini
Jam Buka: 10.00 – 17.00 (Setiap Hari)
No. Telp: (0361) 752523

Ada lagi nih, salah satu tempat oleh-oleh yang tidak kalah terkenal di Bali, yaitu Joger. Buat kalian yang sudah sering ke Pulau Dewata, pasti sudah tidak asing lagi dengan tempat ini.

Produk yang dijual di tempat ini kebanyakan berupa barang seperti kaos, gelang, mainan, sandal jepit, dan masih banyak lagi. Tokonya sangat luas lho dan kalian juga bisa membawa pulang produk mereka untuk dijadikan oleh-oleh.

8. Bali Banana❤️

Alamat: Jl. Dewi Sri No. 45 B, Legian, Kuta, Kabupaten Badung, Bali
Map: Klik Disini
Jam Buka: 09.00 – 21.00 (Setiap Hari)
No. Telp: (0361) 762601

Buat para pecinta banana cake, Bali Banana adalah toko yang harus kalian kunjungi ketika pergi ke Bali. Ada banyak pilihan topping yang bisa dimakan lho. Rasanya pun juga enak.

Lanjut:  10 Toko Oleh-Oleh di Jakarta, Buat Wisatawan Yang Berkunjung ke Ibukota!

Tidak hanya menjual banana cake saja, toko ini juga menjual aneka cinderamata seperti gantungan kunci, gelas, kain pantai, dan sebagainya. Harganya pun cukup masuk akal.

9. DFS Bali T Galleria❤️

Alamat: Jl. Bypass Ngurah Rai, Kuta, Kota Denpasar, Bali
Map: Klik Disini
Website: https://www.dfs.com/en/bali
Jam Buka: 11.00 – 20.00 (Setiap Hari)
No. Telp: (0361) 758875

Buat para wisatawan mancanegara yang ingin membeli barang bebas bea, toko ini bisa menjadi salah satu pilihan yang bagus untuk dikunjungi. Ada banyak barang mewah yang bisa dibeli di toko ini.

Tidak hanya wisatawan mancanegara saja, turis Indonesia yang mau beli barang branded juga bisa ke toko ini. Jika kalian ingin melihat koleksi mereka, silahkan langsung ke situs resminya aja ya!

10. Mr. Kuta❤️

Alamat: Jl. Bypass Ngurah Rai Simpang Siur No. 8, Kuta, Kabupaten Badung, Bali
Map: Klik Disini
Jam Buka: 08.00 – 22.30 (Setiap Hari)
No. Telp: (0361) 763878

Buat para wisatawan yang lagi di daerah Kuta, yuk mampir toko ini untuk membeli aneka souvenir. Pilihan produknya sangat banyak dari makanan, baju, aksesoris, dan sebagainya.

Harga barang yang dijual di toko ini pun juga cukup ramah bagi kantong. Meski begitu, kualitas barang yang dijual tidak akan mengecewakan para pembeli mereka lho.

foto by: mytrip123.com

Demikianlah beberapa toko oleh-oleh di Bali yang bisa kalian jadikan sebagai referensi. Terbukti kan, Bali punya banyak pilihan toko oleh-oleh yang bagus dan lengkap?

Buat para wisatawan yang akan segera pulang ke kampung halaman dari Bali, nggak ada salahnya lho mampir sebentar ke beberapa toko di atas!


Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!