17 Referensi Jajanan dan Kue Khas Daerah Makassar Yang Enak dan Lezat Ini Wajib Dicoba!

Makassar merupakan kota di Sulawesi Selatan yang memiliki keragaman kuliner. Beberapa makanan khas disini antara lain bassang jagung, apang alias apem, kue sagu, ikan bolu pallumara, es pisang ijo, coto makassar, pia mirah, dan lain-lain.

Kalian juga bisa menemukan toko oleh-oleh yang lagi hits di kota ini, yakni Makassar Baklave yang dimiliki oleh seorang publik figur, Irfan Hakim.

Banyak jenis kue tradisional asli Makassar yang rasanya tidak kalah enak lho dari kue kekinian para artis. Beberapa diantaranya bahkan tahan lama dan sering dihidangkan dalam acara penting seperti lebaran dan untuk pengantin atau dijadikan oleh-oleh.

Berikut ini merupakan macam-macam nama jajanan dan kue khas Makassar yang wajib untuk kalian coba:

1. Jalangkote❤️

Foto By @manislegit.id

Sebagai salah satu jajanan yang paling terkenal di Makassar, jalangkote memiliki bentuk yang mirip dengan pastel. Namun, jika dicermati ternyata kulitnya lebih tipis dan biasanya disajikan dengan sambal cair, sementara pastel dengan cabe rawit.

Salah satu toko di Makassar yang bisa kalian datangi jika ingin membeli jalangkote ada di Jl. Lasinrang No. 11A dengan nama toko “Jalangkote & Lumpia Lasinrang ASLI”. Makanan ini dijual dengan harga pasaran kurang dari Rp. 10.000 per buahnya lho!

2. Kue Srikaya❤️

Untuk makanan yang satu ini biasa juga disebut sebagai kue sarikaya. Meskipun namanya mirip dengan selai srikaya, kue basah ini tidak dibuat dari srikaya. Bahan-bahannya pun cukup mudah, hanya gula merah, putih telur, santan kental, dan kacang.

Sayangnya, jarang sekali ada toko kue yang menjual jajanan ini. Namun, jika kalian ingin mencobanya, bahan-bahan kue ini tidak sulit untuk ditemukan lho di pasar swalayan atau toko bahan kue!

Lanjut:  9 Daftar Pilihan Kost Harian Eksklusif Dengan Harga Terjangkau di Kota Makassar Mulai Rp.100.000

3. Sikaporo❤️

Foto By @thd_kitchen

Kue sikaporo merupakan salah satu jajanan dengan julukan kue Bugis yang sudah mulai jarang ditemukan. Padahal, dulunya merupakan makanan bangsawan suku Bugis lho! Kini, kue jenis ini dapat ditemukan di acara penting seperti pernikahan.

Sikaporo terdiri dari dua lapis, namun bisa juga hanya satu lapis, yakni jenis sikaporo pandan alias kadoppe. Sekilas, tekstur kue ini mirip dengan talam. Jika kalian ingin mencoba, beberapa toko online menjual dengan harga sekitar Rp. 50.000 per loyangnya.

4. Putu Cangkir❤️

Kue putu cangkir juga merupakan jajanan pasar yang mulai sulit ditemukan seiring dengan berkembangnya zaman. Kue ini memiliki bentuk sepertiga dari ukuran cangkir sehingga dinamakan putu cangkir.

Jika ingin mencoba jajanan ini, kalian bisa ke pasar tradisional Pa’Baeng-Baeng yang terletak di Jl. Sultan Alauddin, Makassar. Harganya cukup murah lho, masih di bawah Rp. 10.000 per buahnya.

5. Duri Durian❤️

Foto By @qqfauziah_kiandrakitchen

Dari namanya saja sudah jelas, kue ini dari luar bentuknya mirip dengan durian dan terbuat juga dari durian. Ada berbagai versi kue ini, yakni versi panggang, versi goreng, dan versi kukus.

Nah, apabila ingin mencoba jajanan ini, di Makassar kalian bisa beli di Jl. Teuku Umar Raya No. 103, yakni toko Kue Duri Durian by Emmy. Harganya pun relatif murah lho, per buahnya di bawah Rp. 10.000.

6. Pelita/Tetu❤️

Kue pelita atau sering disebut juga kue tetu merupakan salah satu jajanan tradisional yang sering dijadikan takjil saat bulan puasa. Ciri khas dari kudapan yang terbuat dari tepung beras ini salah satunya adalah disajikan dengan dibungkus daun pandan.

Jajanan ini masih bisa ditemukan di pasar-pasar tradisional ya, baik di Makassar maupun di Jakarta dengan harga per buahnya cukup murah, yakni di bawah Rp. 10.000.

7. Biji Nangka❤️

Biji Nangka, gambar By @warungjajan_kita

Memiliki bentuk yang mirip dengan biji nangka dan warna yang kuning membuat banyak orang menjuluki jajanan ini sebagai biji nangka. Namun, sebenarnya jajanan ini terbuat dari kentang, gula pasir, kenari, telur, dan pewarna oranye.

Lanjut:  Ini Dia 10 Tempat Makan Populer di Makassar Yang Recommended dan Tutup Jam Berapa?

Jika ingin mencoba jajanan ini, banyak toko kue di Makassar yang sudah menjual jajanan khas Bugis ini. Kalian bisa membeli dengan harga yang relatif murah, yakni di bawah Rp. 10.000 per buahnya.

8. Barongko❤️

Foto By @cangkirbakery

Jenis makanan yg satu ini dulunya merupakan hidangan penutup untuk raja-raja Bugis. Barongko adalah hidangan yang terbuat dari bahan dasar pisang yg dihaluskan, gula pasir, garam, telur, dan santan.

Buat yang tertarik untuk melihat dan mencoba secara langsung, kalian bisa cari di toko oleh-oleh yg ada di Makassar. Kue ini biasa dijual dengan kisaran harga di bawah Rp. 20.000 per buahnya.

9. Sunting❤️

Satu lagi jajanan khas Makassar yg bisa dibuat di rumah adalah kue sunting. Jajanan ini mirip dengan barongko, hanya saja lebih tebal karena menggunakan tepung. Pisang yang digunakan untuk membuat kue ini adalah pisang kapok.

Jika kalian ingin mencoba jajanan tradisional yg satu ini, kalian bisa coba cari di toko-toko kue di Makassar atau toko oleh-oleh dengan kisaran harga yang relatif murah, yaitu di bawah Rp. 20.000 per buahnya.

10. Bolu Rampah❤️

Foto By @zz_dapurkita

Kalo hidangan yg satu ini tidak berbeda jauh dari kue-kue kekinian pada umumnya. Teksturnya mirip, namun ciri khas bolu rampah adalah adanya tambahan bubuk rempah di dalamnya yang menambahkan rasa renyah.

Kalian bisa beli bolu rampah di Adi Jaya Aneka Cake dan Roti di Jl. Tamalate 1 Blok V No. 23, Makassar atau di The Bolu Rampah yg terletak di Jl. A. P. Pettarani No. 40. Harganya juga relatif murah lho, yakni per loyangnya hanya Rp. 30.000.

11. Cucuru Bayao❤️

Foto By @rezkybudia

Kue ini memiliki tekstur yg lembut dan juga cita rasa manis. Dalam bahasa Makassar, “cucuru” berarti kue dan “bayao” berarti telur, sehingga kue ini artinya adalah kue dengan bahan dasar telur.

Hidangan ini bisa ditemukan di toko-toko kue konvensional ataupun online ya! Harga per buahnya pun masih murah, yakni di bawah Rp. 5.000.

Lanjut:  Bakso Boedjangan Makassar, Sensasi Ngebaso Paling Joss

12. Cucuru Golla Eja❤️

Nah, kalo hidangan yg satu ini memang agak sedikit mirip dengan cucur coklat karena warnanya dari luar. Banyak orang yang menggemari kue tersebut karena teksturnya yang lembut dan kenyal serta rasanya yang manis.

Kalian bisa mendapatkan kue ini di pasar-pasar tradisional dengan harga yang murah sekali lho, yakni sekitar Rp. 1.000 per buah!

13. Kue Kurma❤️

Foto By @datlicious.kitchen

Untuk kue kering yg satu ini adalah oleh-oleh asal Makassar yg cukup terkenal. Uniknya lagi, jajanan tersebut tidak mengandung kurma sama sekali. Kalian bisa mendapatkannya di toko oleh-oleh dengan harga Rp. 20.000 per bungkus!

14. Kue Pawa❤️

Foto By @yayu_1509

Bakpao mini alias kue pawa juga cukup sering dijumpai di Makassar. Isinya pun bermacam-macam dan per buahnya bisa dihargai sebesar Rp. 5.000.

15. Tara’jong❤️

Hidangan berbahan dasar singkong ini mirip dengan getuk goreng Jawa dan mudah untuk dibuat. Cocok disantap saat santai, dan harganya pun relatif murah bisa hanya Rp. 5.000 per buahnya lho!

16. Tenteng❤️

Cemilan yang satu ini juga cukup terkenal di Makassar dan sempat menjadi primadona pada era 80-an. Kini, tenteng banyak dijual di pasar dengan harga Rp. 1.000/buah.

17. Dange❤️

Foto By @tante_panda

Kue yang mirip rangi ini juga cukup jarang ditemukan. Namun, cocok disantap dalam keadaan hangat.

Itulah aneka jajanan dan kue khas Makassar yg wajib untuk dicoba beserta gambarnya. Cara membuat dan resepnya juga mudah dicari di internet. Nah, manakah yg paling kalian tertarik untuk coba?


Tinggalkan komentar

error: Content is protected !!